Detik-Detik 3 Remaja di Lampung Selatan Tenggelam Saat Berenang di Pantai

Senin, 11 Maret 2024 – 23:46 WIB
Ilustrasi orang tenggelam. Grafis: Sultan Amanda Syahidatullah/JPNN.COM

jpnn.com, LAMPUNG SELATAN - Asyik berenang di Pantai Kahai, Desa Batubalak, Kecamatan Rajabasa, Kabupaten Lampung Selatan, tiga remaja tenggelam pada Senin sore.

"Pada hari Senin tanggal 19 Maret 2024, jam 17.00 WIB, terjadi peristiwa tiga orang tenggelam di Pantai Kahai, Desa Batubalak," kata Kepala Pelaksana BPBD Lampung Selatan Ariswandi, Senin.

BACA JUGA: Kapal Wisatawan Terbalik di Kepulauan Seribu, 10 Warga Asing Jadi Korban

Dia mengatakan dalam peristiwa tenggelamnya tiga orang remaja di Pantai Kahai tersebut, menewaskan satu orang warga Jakarta Selatan.

"Atas peristiwa itu yang terjadi pada sore tadi membuat satu orang bernama Alisa Nofiana Az-Zahra (15) warga kelurahan Cipulir, Kebayoran Lama, Kota Jakarta Selatan meninggal dunia," katanya.

BACA JUGA: Wisawatan Tenggelam di Curug Cimedang Tasikmalaya Ditemukan Sudah Meninggal Dunia

Kemudian, dua orang lainnya yang merupakan warga Kecamatan Rajabasa hingga saat ini masih mendapatkan perawatan oleh pihak rumah sakit Bob Bazar Kalianda.

"Dua orang lainnya yang selamat bernama Ahmad Fauzi Andriyani dan Miftah Hasanah warga Desa Cuggung Kecanatan Rajabasa," ujarnya.

BACA JUGA: Apa Motif Sekeluarga Bunuh Diri di Apartemen Teluk Intan Jakut? Ini Jawaban Polisi

Ariswandi menjelaskan awal mula peristiwa itu terjadi pada Senin, 11 Maret 2024, jam 16.30 WIB.

"Ahmad bersama kedua teman-teman berencana akan rekreasi ke Pantai Kahai Desa Batubalak menjelang bulan puasa (munggahan) sampai di Pantai Kahai. Kemudian pada pukul 17.00 WIB, Ahmad bersama Alisa dan Miftah berenang di Pinggir Pantai Kahai. Setelah mereka berenang datang ombak dikarenakan ketiga korban ini tidak bisa berenang korban tertarik oleh ombak dan dilihat oleh pengunjung Pantai Kahai yang lainnya pada saat itu pengunjung yang lain berupaya menolong korban yang terbawa arus ombak pantai," ujar dia.

Selanjutnya, pada saat ketiga korban di tolong oleh pengunjung lainnya satu korban bernama,Alisa Nofiana Az-Zahra tidak sadarkan diri dan pada saat bersamaan pengunjung langsung membawa ketiga korban ke RS BOB Bazar Kalianda Kab.Lampung Selatan.

"Pada pukul 17.20 WIB korban masuk di UGD Bob Bazar Kalianda korban Alisa Nofiana Az-Zahra dinyatakan meninggal dunia dan korban Ahmad dan Miftah mendapatkan perawatan di RS Bob Bazar Kalianda. (antara/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Profil Prabu Revolusi, Komisaris PT Kilang Pertamina Internasional


Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler