Detik-detik Laksamana Yudo dan 4 Menteri Berkunjung di Wilayah Karang Singa, Alutsista TNI Disiagakan

Jumat, 19 Maret 2021 – 09:27 WIB
KSAL Laksamana Yudo Margo menyambut Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan saat meninjau rencana pembangunan Suar Karang Singa dan area lego jangkar di sekitar Perairan Kabil dan Pelabuhan Batu Ampar, Batam, Kepulauan Riau, Kamis (18/3). Foto: Dispenal

jpnn.com, BATAM - Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Yudo Margono mendampingi empat menteri di Kabinet Indonesia Maju saat meninjau rencana pembangunan Suar Karang Singa dan area lego jangkar di sekitar Perairan Kabil dan Pelabuhan Batu Ampar, Batam, Kepulauan Riau, Kamis (18/3).

Keempat itu ialah Menko Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan, Menko Polhukam Mahfud MD, Menteri Keuangan Sri Mulyani dan Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi untuk pengembangan ekonomi wilayah Batam dan sekitarnya.

BACA JUGA: Mengenang Evert Julius Ven Kondou, Sosok Pengangkat 7 Jenazah Pahlawan Revolusi

Para menteri datang ke wilaya itu dengan menggunakan 2 Helly Phanter TNI Angkatan Laut.

Unsur-unsur kekuatan TNI AL melaksanakan pengamanan saat para menteri meninjau di wilayah tersebut. Di antaranya unsur kapal perang Republik Indonesia (KRI) dan Pesawat Helly.

BACA JUGA: KSAL: Pembangunan Pertahanan Laut Harus Pertimbangkan Keselarasan Tiga Pilar

Tampak empat menteri Kabinet Indonesia Maju saat meluncurkan Batam Logistic Ecosystem (BLE) sebagai pilot project dari ekosistem logistik nasional (National Logistic Ecosystem/NLE) di Gedung Badan Pengusahaan (BP) Batam. Foto: Dispenal

BACA JUGA: Selamat, 23 Perwira Tinggi TNI AL Naik Pangkat, Nih Daftar Namanya

 

Pesawat Patroli Maritim (Patmar) di Bawah Kendali Operasi (BKO) Gugus Keamanan Laut Komando Armada (Guskamla Koarmada) I, Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) IV Tanjungpinang dan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Batam juga dikerahkan untuk melakukan pengamanan.

Dalam kesempatan tersebut, para menteri dan KSAL juga meluncurkan Batam Logistic Ecosystem (BLE) sebagai pilot project dari ekosistem logistik nasional (National Logistic Ecosystem/NLE) di Gedung Badan Pengusahaan (BP) Batam.

BLE akan berfokus pada sistem teknologi informasi, manajemen kinerja, penguatan keamanan, pengembangan Application Programming Interface (API) dan juga memperkaya fitur dan layanan.

Pada kesempatan ini para menteri juga meninjau sarana prasarana pengolahan limbah wilayah sekitar Batam.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Pangkogabwilhan) I Laksdya TNI I Nyoman Gede Ariawan, Komandan Pusat Hidrografi dan Oseanografi TNI Angkatan Laut (Danpushidrosal) Laksdya TNI Dr. Agung Prasetiawan.

Tampak pula Panglima Komando Armada (Pangkoarmada) I Laksda TNI Abdul Rasyid K, Komandan Gugus Keamanan Laut (Danguskamla) Kormada I Laksma TNI Yayan Sofiyan, dan Danlantamal IV Tanjungpinang Laksma TNI Indarto Budiarto.(fri/jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?


Redaktur & Reporter : Friederich

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler