Dewarangga Cattery Berbagi Tips Memandikan Kucing Persia, Cat Lovers Wajib Tahu Ini

Rabu, 14 Juli 2021 – 20:02 WIB
Dewarangga Cattery (@dewarangga) berbagi tips cara terbaik memandikan kucing persia. Foto: Instagram @dewarangga

jpnn.com - Bulu lebat dan halus menjadikan kucing persia salah satu hewan peliharaan paling diminati. Namun, penampilan cantik itu membuat pemiliknya harus memberi perhatian ekstra dalam hal perawatan.

Diperlukan cara yang tepat untuk memandikan kucing Persia sehingga bulu-bulu yang jadi daya tarik utamanya tidak rontok.

BACA JUGA: Ini Tampang Majikan Sadis yang Siksa ART Makan Kotoran Kucing

Dewarangga Cattery (@dewarangga), salah satu cattery dengan spesialisasi kucing Persia, berbagi tips cara terbaik memandikan kucing persia.

Pertama-tama, yang perlu dilakukan adalah mempersiapkan alat dan bahan.

BACA JUGA: Baim Wong Geram Lihat Video Pria Pembunuh Kucing

Meliputi wadah mandi, botol untuk mencampurkan air dan shampoo, handuk dan pet dryer untuk mengeringkan, serta sisir untuk tahapan terakhir.

Selanjutnya, Anda bisa melalukan tahapan pre-grooming sebelum mulai memandikan kucing.

BACA JUGA: Meong, Meong.. Willy Wijaya Kehilangan 3 Kucing Jenis Himalaya, Malingnya Ternyata

Caranya dengan menggunakan pet dryer untuk menguraikan bulu kucing, atau bisa juga menggunakan sisir.

Tujuan utamanya agar mengurangi bulu kusut dan gimbal saat dimandikan nanti.

Baca juga: Resep Herbal Jeruk Nipis ala Ustaz Zaidul Akbar, Ampuh Atasi Lemak Jahat di Perut

Baca juga: Ratusan Kucing di Pulau Sebira Disuntik Vaksin Rabies

Bilas perlahan air ke badan kucing agar tidak panik.

Jika sudah mulai terbiasa, selanjutnya Anda bisa merendam kucing ke wadah yang berisi sedikit air.

Dalam keterangannya, Dewarangga Cattery menyarankan agar kucing persia menggunakan shampo dalam 2 tahapan.

Yang pertama, adalah degreaser yang berfungsi untuk membersihkan noda, minyak dan kotoran. Lalu dilanjutkan dengan conditioner untuk menghaluskan bulunya.

Pastikan kucing sudah bersih dibilas sebelum berganti ke shampoo selanjutnya.

Sebagai tips, menurut Dewarangga Anda bisa menggunakan air hangat saat memandikan agar kucing menjadi lebih rileks atau tenang.

Saat mengeringkan, gunakan handuk microfiber atau yang bahannya sangat lembut agar tidak merusak bulu.

Selain itu, dalam tahap pengeringan ini disarankan untuk menggunakan pet dryer saja.

Sebab, panas hair dryer manusia dikhawatirkan bisa membuat bulu kucing rontok.

Nah itu dia tips untuk memandikan kucing persia ala Dewarangga Cattery.

Setelah kering sempurna, jangan lupa sisir bulu kucing Anda agar menjadi bagus dan tidak gimbal. (dil/jpnn)


Redaktur & Reporter : Adil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler