Dewi Sandra Sulit Ditemui, Curhat di Blog Pribadi

Selasa, 10 Mei 2011 – 09:54 WIB

SEJAK isu keterlibatannya dalam jaringan Negara Islam Indonesia (NII) menjadi perbincangan hangat, Dewi Sandra sulit ditemuiPenyanyi berdarah Inggris itu seakan menghindari pertanyaan mengenai pernyataan yang dilontarkan Mantan Menteri Peningkatan Produksi NII Imam Supriyanto.

Dia menunjukkan keengganannya bertatap muka dengan awak media untuk membahas isu tersebut lewat akun twitter-nya

BACA JUGA: Olla Ramlan Kembali Tunda Umrah

”Dear media n jg tweeps yg menanyakan mengenai issue yg sedang mencuat silahkan baca "KLARIFIKASI" saya at dewi-sandra.com/home/?p=1040, thank u,” tulisnya kemarin pagi


Di blog pribadinya itu, dia membuat surat terbuka berisi klarifikasi atas tudingan Imam yang menyebutnya sebagai anggota NII

BACA JUGA: Syahrini ke Hongkong Sebelum Hadapi Masalah

Pemilik nama lengkap Dewi Sandra Killick itu menegaskan tidak pernah terlibat dalam jaringan yang juga disebut-sebut merekrut Andi Soraya dan beberapa artis lainnya sebagai anggota


”Menanggapi pemberitaan media belakangan ini mengenai pendapat yang mengatakan bahwa saya pernah menjadi anggota salah satu organisasi atau perkumpulan, bersama ini saya sampaikan bahwa berita tersebut tidak benar adanya,” katanya.

Namun mantan istri musisi Glenn Fredly itu mengaku pernah ke pesantren Al-Zaytun di Indramayu, Jawa Barat yang diduga menjadi tempat pembentukan anggota NII

BACA JUGA: Sandra Dewi, Ogah Dicap Centil

Tetapi kedatangannya ke sana, diakuinya sebatas menjadi penghiburSebelumnya sang manajer juga pernah mengungkapkan hal serupa, Dewi datang ke Al-Zaytun untuk menyanyi

”Bahwasannya saya pernah berkunjung ke sebuah pesantren adalah dalam kapasitas saya sebagai seorang professional yg bekerja sebagai seorang entertainer,” tegasnyaSetiap kali datang ke sana, diakuinya berdasarkan undangan panitia acara, ditemani sejumlah artis lainnya yang juga diundang, dan selalu ditemani tim manajemennya

Penyanyi kelahiran Brazil, 3 April 1980 itu berharap, surat terbuka itu menjawab keingintahuan banyak orang mengenai kebenaran kabar dirinya anggota NIIDan dia berharap tak ada lagi pertanyaan terkait kabar tersebut.

”Dengan segala kerendahan hati saya berharap tulisan ini dapat menjawab berbagai pertanyaan dan keingintahuan teman2, dan tidak ada lagi pendapat atau pemberitaan yg mengaitkan atau mengasosiasikan saya dengan organisasi apapun,” pungkasnya(ash)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Anindia, Pilih Angka Cantik


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler