Di Cikeas Ada Pertemuan, Anas di Rumah Sarungan

Kamis, 07 Februari 2013 – 20:16 WIB
JAKARTA - Ketua Umum Partai Demokrat, Anas Urbaningrum, tampak santai meski malam ini Ketua Dewan Pembina PD, Susilo Bambang Yudhoyono akan menggelar pertemuan dengan sejumlah petinggi partai lainnya, di Cikeas, Bogor.

Di rumahnya sendiri, Anas melayani wawancara live Metro TV. Dengan mengenakan baju batik, Anas bersarung warna coklat, selaras dengan bajunya. Anas tampak rileks.

Malam ini juga, di rumah mantan Ketum PB HMI itu digelar pengajian. "Tapi ini pengajian rutin, setiap malam Jumat," ujar Anas, mengawali wawancara.

Anas menjawab sejumlah pertanyaan terkait kisruh internal di partai berlambang mercy itu. Terkait hasil survei sejumlah lembaga yang menemukan elektabilitas Demokrat terus merosot, Anas tidak menampik hal itu.

Hanya saja, kata Anas, mestinya soliditas dan kekompakan partai tidak terganggu oleh hasil survei. "Mestinya tak inferior dengan hasil survei, tak kesurupan dengan hasil survei," ujar Anas.

Mantan anggota KPU itu juga membeberkan optimismenya bahwa Demokrat akan bisa bangkit. Dia cerita, dalam sejumlah kunjungannya ke daerah, para pengurus Demokrat di daerah sangat optimis Demokrat masih bisa unjuk gigi di pemilu 2014 mendatang. (sam/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Buka Peluang Harry Tanoe Gabung ke PKPI

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler