Di Depan Mapolsek, NY Tiba-Tiba Serang Briptu Hermawan Pakai Pisau, Darah Mengucur

Kamis, 12 Agustus 2021 – 10:21 WIB
Kapolres Balangan, AKBP Zaenal Arifin (tengah) saat memberikan keterangan. FOTO: WAHYUDI/RADAR BANJARMASIN

jpnn.com, AWAYAN - Nahas menimpa Briptu Hermawan yang hendak menginterogasi tersangka berinisial NY terkait kasus penganiayaan.

NY bukannya kooperatif malah balik menganiaya anggota Polsek Awayan Kabupaten Balangan itu.

BACA JUGA: Perempuan Berjilbab Digiring ke Markas, Pekerjaannya Bikin Melongo

Kejadian tersebut berlangsung pada Rabu (11/8) sore, sekitar pukul 16.15 Wita. Di depan Mapolsek Awayan.

Kapolres Balangan, AKBP Zaenal Arifin menceritakan kronologi kejadian yang melibatkan tersangka berinisial NY warga Kecamatan Tebing Yinggi.

BACA JUGA: Kades dan Anaknya Menganiaya Pria Penyandang Disabilitas, Keterlaluan!

Mulanya, kata dia, tersangka NY dibawa oleh keluarganya ke Polsek Awayan untuk diserahkan atas kasus penganiayaan terhadap tetangganya.

Penyerahan tersangka oleh keluarga diterima Penyidik Pembantu Polsek Awayan, Briptu Hermawan yang saat itu sedang piket.

BACA JUGA: Polsek Cakung Menduga Mayat Wanita Terbungkus Kardus Korban Pembunuhan

Setelah dilakukan serah terima oleh keluarga dan keluarganya balik, belum lagi masuk ke ruang interogasi, tersangka tiba-tiba mengeluarkan senjata tajam jenis pisau dari balik badannya, dan langsung menyabet Briptu Hermawan.

“Sabetan dari tersangka mengenai atas pelipis kanan Briptu Hermawan. Setelah itu, tersangka langsung melarikan diri, sempat dikejar oleh anggota lainnya tapi tersangka berhasil lolos,” terang dia.

Untuk Briptu Hermawan sendiri setelah sempat dilarikan ke RSUD Balangan, dirujuk ke RS Bhayangkara untuk penanganan lebih lanjut. Sedangkan tersangka dalam proses pengejaran oleh anggota.

“Menurut keterangan yang diterima, tersangka sudah sering menganiaya tetangga-tetangganya. Apakah yang bersangkutan mengidap ODGJ atau tidak, itu harus ada asistensi dari ahli terlebih dahulu setelah yang bersangkutan berhasil ditangkap nanti,” tegas Zaenal. (why/ema/radarbanjarmasin)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Hore! Memindahkan Pesan WhatsApp dari Ponsel iOS ke Android Sudah Bisa


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler