Diadang Bonek, Bintang Persebaya: Saya Marah, Sakit Sekali

Kamis, 03 Januari 2019 – 10:39 WIB
Bek Persebaya Ruben Sanadi (tengah), berusaha melewati adangan dua pemain Arema FC saat pertandingan Liga 1 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Minggu (6/5). FOTO: Angger Bondan/Jawa Pos

jpnn.com, SURABAYA - Ruben Sanadi ternyata pernah memiliki keinginan untuk meninggalkan Persebaya Surabaya.

Bek asal Papua itu merasa kecewa terhadap sambutan Bonek saat skuat Persebaya pulang dari Serui.

BACA JUGA: Hansamu Yama Kirim Kode Keras Bakal Bela Persebaya

Saat itu skuat Persebaya diadang Bonek. Para Bonek kecewa lantaran Persebaya dikalahkan Perseru Serui.

Bonek juga sempat memaki para pemain Persebaya. Selain itu, Bonek juga melempari bus yang ditumpangi para pemain Persebaya menggunakan telur.

BACA JUGA: Hansamu Kirim Kode ke Persebaya, Sudah Deal dengan Barito?

"Saya memang pernah begitu kuat untuk meninggalkan klub ini. Saya marah saat kami diperlakukan seperti itu. Sakit sekali,” kata Ruben sebagaimana dilansir laman resmi Persebaya, Rabu (2/1).

BACA JUGA: Madura United Miniatur Timnas, Persebaya Bikin Bonek Cemas

Foto: Persebaya

Meski demikian, Ruben bisa menerima perlakuan Bonek yang saat itu sedang dipayungi kekecewaan.

Dia pun membulatkan tekad untuk tetap membela Persebaya pada kompetisi musim 2019.

“Itu tak cukup alasan bagi saya untuk menerima tawaran lain, apalagi hanya sebatas uang. Hati saya ada di sini. Keluarga pun mendukung dan nyaman,” ucap eks pemain Pelita Jaya itu. (saf/jpc/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kecewa, Fandry Imbiri Sebut Manajemen Persebaya Tidak Serius


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler