DICARI: Ketum yang Tak Bebani Partai

Jumat, 25 Maret 2016 – 04:26 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Ketua Ketua DPD Tingkat I Partai Golkar Nusa Tenggara Barat (NTB) Moh Suhaili mengatakan, partainya sangat membutuhkan sosok ketua umum yang berprestasi, dedikasi dan loyalitas tinggi dan tidak tercela. Karena hanya figur ketua umum seperti itulah Golkar mampu bangkit dari keterpurukan yang melanda dalam satu setengah tahun terakhir.

"Kami mendambakan pemimpin yang bersih dan tidak tersangkut hukum, itu penting. Paling tidak pemimpin tidak memjadi beban partai, kalau ada pemimpin berkasus tentu jadi beban," ujar Suhaili, Kamis (24/3).

BACA JUGA: Tim Gegana Siaga Kawal Objek Vital

Meski begitu, Suhaili belum bersedia menyebut siapa nama bakal calon ketua umum Golkar memiliki figur tersebut. Ia hanya menyatakan bahwa hingga saat ini sudah beberapa nama bakal calon yang datang ke NTB. Mereka datang memaparkan vis misi di hadapan pengurus partai tingkat I dan II se-NTB. Salah satunya Airlangga Hartarto. 

"Mudah-mudahan apa yang dituangkan Airlangga menjadi bekal dalam berjuang dan visi misinya bisa menjadi referensi dalam Munas. Agar memilih pemimpin yang tepat dan cocok untuk raih kejayaan Golkar," ujarnya.

BACA JUGA: Wisata Gorontalo Antusias, Bandara Djalaludin Diperbesar

saat ditanya bagaimana pandangannya terhadap visi misi yang disampaikan Airlangga, Suhaili menyatakan cukup bagus. Terutama terkait desentralisasi kewenangan dari pusat ke daerah, mengutamakan kader untuk tampil menjadi pemimpin-pemimpin di daerah dan konsep membangun sekolah kader. Sehingga muncul kader-kader muda yang mumpuni.

"Kami memang belum bisa menilai sekarang. Tapi visi misi yang disampaikan cukup bagus, itu karena mereka adalah kader yang sudah matang dan cukup lama berada di partai," ujar Suhaili.(gir/jpnn)

BACA JUGA: PERINGATAN: Rumah Sakit yang Macam-macam, Ini Akibatnya

BACA ARTIKEL LAINNYA... Deklarasi Gerakan Bicara Buku, Wakil Rakyat Bilang Begini


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler