jpnn.com, MEDAN - Seorang bocah di Sumatra Utara yang sempat dirawat di rumah sakit karena diduga terjangkiti hepatitis akut misterius meninggal dunia.
Bocah itu meninggal di Rumah Sakit Elisabeth dengan gejala hepatitis, seperti mual, muntah, diare, dan demam.
BACA JUGA: Menkes Budi Ungkap Jumlah Terkini Kasus Hepatitis Akut Misterius
"Satu anak yang dirawat di RS Elisabeth meninggal dunia. Pasien meninggal sebelum diperiksa darah, tinja, urine, dan swab (tes cepat) adenovirusnya," kata Kepala Dinas Kesehatan Sumut Ismail Lubis di Medan, Selasa.
Dia mengatakan satu pasien anak lain yang juga diduga terinfeksi hepatitis misterius saat ini masih menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Adam Malik Medan.
BACA JUGA: Ini Rekening Milik Oknum Polisi Briptu Hasbudi, Jangan Kaget, Ya
Pihaknya juga sudah mengambil sampel pemeriksaan virus untuk diperiksa di Jakarta.
"Sudah diambil spesimennya," ujarnya. (antara/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi:
Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti