Didukung Rowman Ungu dan Reynold OmOm, Syiwa Rilis Album Mini Baru

Senin, 12 Agustus 2024 – 21:37 WIB
Peluncuran album mini Save It di kawasan SCBD, Jakarta Selatan. Foto: Romaida/jpnn.com

jpnn.com - Musikus Claudius Syiwabetara Widjanarko alias Syiwa memutuskan menekuni karier musik di Indonesia, seusai menyelesaikan pendidikannya di Berlin, Jerman.

Sebagai langkah awal kariernya di industri musik Tanah Air, Syiwa merilis mini album baru bertajuk Save It.

BACA JUGA: Aziz Hedra Beri Bocoran Menjelang Peluncuran Album Perdana

Dalam proses produksi mini albumnya, Syiwa melibatkan dua musikus Tanah Air, Rowman Ungu dan Reynold OmOm.

Reynold menilai Syiwa termasuk sosok musikus yang memiliki kemampuan musikalitas mumpuni.

BACA JUGA: Something Wrong Menyala Lagi Lewat Album Reignite

"Saya kasih rif, Syiwa di saat itu bikin lirik dan notasi lagu, itu pengalaman yang buat saya hal baru," kata eks personel Slank tersebut saat ditemui di kawasan SCBD, Jakarta Selatan, baru-baru ini.

Dalam album mini Save It, Syiwa menyajikan enam lagu yang bercerita tentang kisah cinta yang rumit hingga pencarian jati diri.

BACA JUGA: Syahravi Berbagi Pengalaman Pribadi Dalam Album Lovecyle

Syiwa menyebut setiap lagu dalam mini album tersebut memiliki karakteristik unik yang mencerminkan kepribadiannya.

"Setiap lagu yang aku buat nyata dari pengalaman aku pribadi, mana yang paling terasa? ya semuanya," tuturnya.

Syiwa menjelaskan mini album terbarunya ini sengaja ditulis dengan lirik bahasa inggris.

Hal tersebut lantaran dia lebih nyaman menggunakan bahasa inggris ketimbang Indonesia.

"Jadi, aku mau menuliskan lirik lagu atau judul, yang biasa digunakan dalam ucapan sehari-hari," tuturnya. (mcr31/jpnn)


Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Romaida Uswatun Hasanah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler