Diet? Jangan Khawatir, Anda Masih Bisa Makan Nasi & Kentang

Senin, 10 Desember 2018 – 23:24 WIB
Sarapan. Ilustrasi. Foto Trafoz

jpnn.com - Berapa kali Anda mendengar nasihat untuk memotong semua karbohidrat "putih" agar bisa menurunkan berat badan.

Karbohidrat itu bisa termasuk pasta putih, roti putih, nasi putih dan kentang putih.

BACA JUGA: Masyarakat Diminta Kurangi Konsumsi Beras

Namun ternyata, Anda bisa makan banyak karbohidrat dan masih bisa dengan tenang menurunkan berat badan.

Anda bisa makan nasi putih dan kentang putih bersama dengan nasi merah dan ubi jalar sebagai bagian dari rencana penurunan berat badan Anda. 

BACA JUGA: 3 Alasan Almond Ampuh Turunkan Berat Badan

Bahkan, satu cangkir nasi yang dimasak memiliki lebih sedikit kalori (205) dari satu cangkir beras merah yang dimasak (216), dan 200 gram kentang putih yang dimasak memiliki lebih sedikit kalori (172) dari 200 gram ubi jalar yang dimasak (180).

Fat-loss coach, Carter Good menjelaskan bahwa pemikiran awal ini disebabkan oleh indeks glikemik, yang menandai gula darah Anda.

BACA JUGA: Benarkah Cuka Apel Bisa Turunkan Berat Badan?

Sementara indeks glikemik pada awalnya dianggap membantu orang menurunkan berat badan, itu tidak komprehensif.

Misalnya, soda dan cokelat memiliki indeks glikemik yang lebih rendah dari beberapa buah, meskipun buah ini bisa dibilang jauh lebih sehat.

"Sebaliknya, hal yang paling penting dalam penurunan dan kenaikan berat badan yakni jumlah kalori yang Anda dapatkan setiap hari," kata Carter, seperti dilansir laman MSN, Minggu (9/12).

Lebih dari itu, setiap makanan memiliki manfaat gizi tersendiri. Beras merah lebih tinggi dalam magnesium dan kalium, tetapi dengan lebih banyak kalsium dan folat.

Kentang putih juga memiliki lebih banyak potasium, zat besi dan magnesium daripada ubi jalar.(fny/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... 5 Kiat Turunkan Berat Badan Secara Perlahan


Redaktur & Reporter : Fany

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler