jpnn.com - TOKYO - Viktor Axelsen tidak menemui kesulitan berarti saat bersua tunggal putra Malaysia, Liew Daren di babak pertama Kejuaraan Dunia 2022.
Tunggal putra asal Denmark itu menang dua gim langsung 21-16, 21-12 pada laga yang dihelat di Tokyo Metropolitan Gymnasium, Jepang, Senin (22/8/2022).
BACA JUGA: Jonatan Christie Mulai Unjuk Gigi, Pebulu Tangkis Tampan Prancis Terkapar
Duel Axelsen vs Liew Daren barlangsung dalam tempo 42 menit (versi BWF).
Axelsen yang menempati unggulan pertama Kejauraan Dunia 2022 terlihat tak mengendurkan serangan sejak gim pertama. Dia tidak membiarkan wakil Negeri Jiran mengembangkan permainan.
BACA JUGA: Kejuaraan Dunia 2022: Raja Asia Tenggara Mengamuk, Tommy Sugiarto Angkat Koper
Alhasil, Viktor Axelsen mengunci gim pertama dengan skor 21-16.
Pada gim kedua, Axelsen sedikit diuntungkan setelah Liew mengalami sedikit masalah pada lutut kanannya.
BACA JUGA: Nyaris Tumbang dari Pemain Non-Unggulan, Ginting Mengaku Sempat Tegang
Pemain bertinggi badan 194 itu terus mencecar pertahanan lawan hingga menutup laga dengan kemenangan 21-12.
Selepas pertandingan, pemain kelahiran 4 Januari 1994 itu mengaku senang bisa meraih kemenangan perdana di Kejuaraan Dunia 2022.
Axelsen tidak merasa terbebani dengan status unggulan pertama, yang membuatnya difavoritkan menjuarai turnamen ini.
"Saya hanya fokus meraih kemenangan. Rasanya senang meraih hasil positif di laga ini."
"Saya tidak merasa tertekan dengan status kandidat juara. Bagi saya, tekanan sekarang ada dalam diri saya dan bagaimana bisa mengatasi hal tersebut," ungkap Axelsen dalam laman BWF.
Pantas melihat Axelsen dijagokan untuk menjadi kampiun Kejuaraan Dunia 2022. Pasalnya, ayah satu orang anak itu merupakan tunggal putra paling konsiten sepanjang 2022.
Tercatat, suami dari Natalia Rohde itu sudah mengoleksi lima gelar juara, yakni All England, European Championships, Indonesia Masters, Indonesia Open, hingga Malaysia Open 2022.
Dengan kemenangan ini, Axelsen berhak melangkah ke babak kedua untuk menghadapi Mark Caljouw.
Wakil dari Belanda itu di laga lainnya mengatasi perlawanan tunggal putra Singapura, Jia Heng Jason Teh dengan skor 21-13, 21-14.(mcr16/jpnn)
Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Naufal