Digelar Bulan Depan, IIMS Motobike 2020 Usung Konsep Hybrid

Selasa, 10 November 2020 – 22:10 WIB
ilustrasi, IIMS Motobike. Foto: Ridha/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Dyandra Promosindo berencana menggelar pameran otomotif khusus sepeda motor, IIMS Motobike yang dijadwalkan pada 4 sampai 13 Desember 2020.

Berbeda dari sebelumnya, pameran ini memiliki konsep yang cukup unik karena diselenggarakan secara hybrid.

BACA JUGA: IIMS Motobike 2020 Sajikan Kompetisi Kustom Motor Listrik

Presiden Direktur PT Dyandra Promosindo Hendra Noor Saleh mengatakan, pameran sepeda motor ini akan mengusung konsep hybrid sebagai respons terhadap konsdisi pandemi sekarang ini.

Menurut pria yang karib disapa Kohen itu, selama pameran berlangsung pengunjung bisa memilih untuk datang secara online atau langsung datang ke MotoVillage, Kemang, Jakarta Selatan.

BACA JUGA: Subuh, Anies Pengin Bertemu Rizieq Shihab, PA 212 dan GNPF Juga Ikut, Bahas Apa Ya?

“Mengadakan kegiatan hybrid merupakan alternatif di kondisi new normal, dan pilihan MotoVillage, Jakarta sebagai lokasi offline yang sudah akrab di kalangan bikers Jakarta, serta dapat beroperasi di masa PSBB Transisi," ungkap Kohen dalam keterangan tertulisnya, Selasa (10/11).

Ia menambahkan, pameran digelar pada akhir tahun sebagai bentuk dukungan untuk memulihkan pasar otomotif nasional yang telah terdampak pandemi Covid-19.

BACA JUGA: Ada Teriakan dari Rumah Janda Cantik, Warga Geger, Kami Ikut Berbelasungkawa

Pameran tahunan itu nantinya akan menyuguhkan berbagai program menarik seperti ‘Year End Sale & Auction!!’ sebagai program unggulan, dan ‘Flash Sale' yang bertepatan dengan momen hari belanja online nasional 12-12-2020.

Sebagai pameran sepeda motor, IIMS Motobike juga menampilkan deretan motor custom, edisi khusus, modifikasi dari perwakilan brand dan karya builder, modifikator, serta komunitas di tanah air.

Selain itu, Indonesia Custom E-Moto Expo & Championship (ICEC) sebagai kompetisi modifikasi motor listrik pertama di Indonesia juga akan diselenggarakan.

Karya dari peserta ICEC dapat dinikmati oleh para pengunjung bahkan dapat dibeli melalui program lelang.

"IIMS Motobike Hybrid Show tahun ini berinisiatif memasuki segmen sepeda sebagai alat transportasi roda dua yang sedang digandrungi masyarakat," pungkas Kohen. (ddy/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler