Dihadiri Puan, Ade Komarudin Berbaju Merah

Minggu, 21 Februari 2016 – 19:53 WIB
Ketua DPR Ade Komarudin mengenakan baju merah saat memberikan sambutan pada Karnaval Cap Go Meh Glodok 2016 di Jakarta, Minggu (21/2). Foto: Boy/JPNN

jpnn.com - JAKARTA -- Ketua DPR Ade Komarudin hadir di tengah-tengah warga menyaksikan Karnaval Cap Go Meh 2016 di Glodok, Jakarta Barat, Minggu (21/2).

Ade Komarudin  juga tampil beda. Politikus Partai Golkar itu mengenakan kemeja lengan pendek warna merah dan menggunakan peci.

Ade juga didaulat memberikan sambutan sebelum pelepasan karnaval oleh Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani.

"Saya sebagai Ketua DPR mengucapkan Selamat Tahun Baru Imlek untuk semuanya," kata pria yang karib disapa Akom itu.

"Kami hari ini sangat berbahagia karena rasa kebangsaan dan persaudaraan tergambar dari yang hadir di sini," timpal Akom.

Dia pun menginginkan agar Karnaval Cap Go Meh dibuat lagi tahun depan. Dia yakin karnaval akan didukung penuh oleh pemerintah maupun pengusaha.

BACA JUGA: Ingat, Kader PDIP Tetap Harus Menangis dan Tertawa Bersama Rakyat

Selain Akom, ada pula politikus Golkar yang juga anggota DPR Misbakhun yang hadir di sana. Selebihnya dari pejabat pemerintah kebanyakan dari PDI Perjuangan.

Antara lain, Puan, anggota DPR Fraksi PDI Perjuangan Maruarar Sirait, politikus senior PDI Perjuangan yang juga anggota Wantimpres Sidarto Danusbroto. Kemudian, Mendagri yang merupakan mantan Sekjen PDI Perjuangan Tjahjo Kumolo,

BACA JUGA: Amandemen Tinggal Tunggu Usulan dari Anggota MPR

Wakil Gubernur DKI Jakarta yang juga politikus PDI Perjuangan Djarot Saiful Hidayat. Selain itu hadir pula Kapolda Metro Jaya Irjen Tito Karnavian, Ketua DPD Irman Gusman, anak bung Karno, Guruh Soekarnoputra dan cucu bung Karno Puti Guntur Soekarnoputra. (boy/jpnn)

 

BACA JUGA: Pimpinan MPR Dorong LGBT Dijerat Hukum

BACA ARTIKEL LAINNYA... Cara Bu Risma Tangani Dolly Bisa Jadi Model Pengentasan PSK


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler