Diisukan Gantikan Rafael Benitez, Simak Curhat Zinedine Zidane Ini

Selasa, 24 November 2015 – 09:22 WIB
Zinedine Zidane. Foto: AFP

jpnn.com - MADRID - Kabar Zinedine Zidane bakal menggantikan posisi Rafael Benitez semakin menyeruak setelah Real Madrid digilas Barcelona 4-0 di kandang sendiri Sabtu lalu (20/11). Namun, legenda Prancis itu buru-buru membantah.

Zidane mengungkapkan, dirinya belum siap menangani Sergio Ramos dkk. ''Saya bersama Real Madrid Castilla (tim kedua Real Madrid). Jika bertahan di klub, saya tetap menjadi pelatih Castilla,'' kata pria 43 tahun itu dilansir Dailymail

BACA JUGA: Barcelona vs AS Roma: Beberapa Pilihan Taktik untuk Hentikan Barca

''Tahun lalu, di akhir musim, saya merasa belum siap mengambil alih tim utama,'' imbuhnya.

Memang, sejak Juni 2014, Zidane menjadi pelatih tim Real Madrid Castilla. Namun, mantan bintang Juventus itu disebut-sebut sebagai kandidat terkuat pengganti Rafa, sapaan Rafael Benitez, apabila pelatih asal Spanyol tersebut tidak kunjung meningkatkan performa Real Madrid.

BACA JUGA: Barcelona vs AS Roma: Waduh! Si Serigala Bisa Jadi Mangsa Barca

Dua kekalahan beruntun dari Sevilla dan Barcelona membuat posisi Benitez berada di ujung tanduk. Selain itu, hubungannya dengan Cristiano Ronaldo dikabarkan tidak harmonis. Bahkan, muncul laporan bahwa Ronaldo telah melayangkan ultimatum kepada Presiden Florentino Perez untuk memilih dirinya atau Benitez.

''Saya pelatih Castilla dan Benitez tim utama. Segala sesuatu baik-baik saja saat ini,'' ujar Zidane.

BACA JUGA: Persipura Enam Bulan Lalu

Ketika disinggung soal impian menjadi pelatih salah satu klub besar, Zidane mengaku tidak ingin terburu-buru mengambil alih posisi pelatih utama Los Blancos, julukan Real Madrid. 

''Saya lakukan ini sedikit demi sedikit, dan saya tidak terburu-buru. Yang terpenting adalah bergembira setiap hari dengan apa yang saya lakukan. Sekarang saya berada di Castilla,'' bebernya.

Dikabarkan pula bahwa nasib Benitez ditentukan kemarin dini hari. Namun, hingga berita ini ditulis, konferensi pers soal nasib Benitez sebagai pelatih oleh Presiden Real Madrid Florentino Perez belum dimulai. (okt/c17/ham)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Umuh Mundur Sebagai Manajer, Tapi Tetap Dampingi Tim Karena...


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler