Dijuluki Ustaz Kecil, Penampilan Fathanah Meyakinkan

Rabu, 29 Mei 2013 – 22:33 WIB
JAKARTA - Tersangka dalam kasus dugaan suap impor daging sapi Ahmad Fathanah ternyata mempunyai panggilan khusus di kalangan pengusaha. Don Juan ini disebut 'Ustad kecil' oleh Dirut Indoguna Utama Maria Elizabeth Liman.

Hal ini terungkap dari kesaksian terdakwa Arya Abdi Effendi di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi, Jakarta, Rabu, (29/5).

"Saya bersama ibu menuju ke Angus Steak pada 28 Januari 2013. Saat itu ibu bilang mau menunggu ustad kecil di private room restoran. Setelah dikenalkan baru tahu itu namanya Ahmad," kata Arya pada Majelis Hakim Tipikor yang diketuai Purwono Edi Santosa.

Fathanah, kata Arya, adalah salah satu orang dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Hal itu, ia ketahui dari penuturan sang ibu. Arya pun mengaku tak menyangka ibunya sudah akrab dengan Fathanah. Bahkan mereka sempat berbincang dengan bahasa Makassar.

"Saat ngobrol saya langsung akrab. Saya juga terkesima dengan cara bicaranya, dia menyakinkan," kata Arya.

Dalam pertemuan di private room itu, Arya menuturkan bahwa Fathanah meminta sumbangan Rp 1 miliar untuk bansos ke Papua dan NTT. Maria pun mengamini permintaana sang ustad kecil itu tanpa mempertimbangkan jumlahnya ayang cukup besar itu.

"Ibu saya hanya bilang you uruslah itu," kata Arya.

Hakim lalu menanyakan sebutan Ustaz Besar yang ada adalan Berkas Acara Pemeriksaan (BAP). Saat ditanyakan siapa pemilik julukan itu, Arya mengaku tak tahu.

"Saya tidak tahu ustaz besar, ustaz kecil juga saya baru dengar saat itu," kata Arya. (flo/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Masa Jabatan Pengganti Anggota BPK Tunggu Putusan MK

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler