Dikabarkan Putus, Rachel Vennya Pernah Mengaku tak Sanggup Jika Kehilangan Salim Nauderer

Selasa, 20 Agustus 2024 – 14:20 WIB
Rachel Vennya bersama Salim Nauderer. Foto: Instagram/rachelvennya

jpnn.com, JAKARTA - Selebgram Rachel Vennya dikabarkan putus dengan sang kekasih, Salim Nauderer.

Mantan istri Okin tersebut diketahui sudah menghapus semua foto Salim pada akunnya di Instagram.

BACA JUGA: Jabar Mengirim Atlet Voli Putra dan Putri ke Kapolri Cup 2024

Tak hanya itu, Rachel Vennya juga terlihat tidak lagi mengikuti akun media sosial Salim di Instagram, begitu pun sebaliknya.

Rachel Vennya diketahui sudah menjalin hubungan dengan Salim Nauderer selama empat tahun. Keduanya kerap tampil bersama dalam berbagai acara, dan terlihat bucin satu sama lain.

BACA JUGA: Ini Daftar Harga Tiket DWP 2024 di Jakarta

Beberapa waktu lalu, Rachel Vennya bahkan pernah menuliskan unggahan romantis tentang Salim.

Unggahan tersebut semula ditulis Rachel Vennya bertepatan dengan momen kematian suami Jennifer Coppen, Dali.

BACA JUGA: Kebiasaan Batuk Komika Dustin Tiffani Sering Dianggap Membawa Cuan

Dalam keterangan unggahannya, Rachel Vennya menyebut turut menangis melihat kepergian Dali yang tiba-tiba.

Melalui keterangan tersebut, janda dua anak itu menyatakan tak akan sanggup jika berada di posisi Jennifer Coppen.

Dia lantas membandingkan jika harus kehilangan sang kekasih secara tiba-tiba. Dia mengaku kondisi mentalnya kemungkinan akan menurun drastis jika kehilangan Salim.

"Gue kalau ditinggal gitu ama Salim, bisa drop banget deh. Sekarang gue sudah enggak bisa apa-apa, semuanya sudah dikerjakan dia," begitu tertulis keterangan unggahan Rachel.

Tak hanya itu, Rachel menyebut selama ini ada banyak hal dalam hidupnya yang dilakukan Salim.

Dia dimanja dan diperlakukan dengan baik oleh pria keturunan Indonesia dan Jerman tersebut.

"Dahulu angkat galon bisa, sekarang buka tutup botol saja enggak bisa. Saking dimanja huhu, aaa, sedih banget enggak kuat menjalankan hari, beneran dah," imbuhnya dalam keterangan unggahan beberapa waktu lalu. (mcr31/jpnn)


Redaktur : Yessy Artada
Reporter : Romaida Uswatun Hasanah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler