Dikalahkan Home United di Jayapura, Jacksen Bantah \'Main Mata\'

Rabu, 23 April 2014 – 19:13 WIB
Jacksen F Tiago. Foto: JPNN.com

jpnn.com - JAYAPURA -- Persipura Jayapura menjalani laga terakhir di Grup E AFC Cup dengan menghadapi Home United di Stadion Mandala Jayapura, Rabu (23/4). Sayangnya, dalam laga tersebut, Persipura kalah 0-2.

Dua gol yang menenggelamkan Persipura di pertandingan itu tercipta di babak pertama. Masing-masing melalui sundulan Fazrul Nawaz menit ke-14 dan Juma'at Jantan sembilan menit kemudian.

BACA JUGA: Hukuman Ditunda, Barca Boleh Transfer Pemain

Usai pertandingan, wartawan di Jayapura memberi banyak pertanyan. Termasuk apakah Jacksen 'main mata' dengan Home United karena Persipura sudah memastikan diri lolos sebagai juara grup.

Namun hal ini dibantah tegas oleh Jacksen. Mantan pemain Persebaya Surabaya dan PSM Makassar itu menyatakan bahwa dirinya tidak pernah berniat untuk main mata.

BACA JUGA: Hadapi Uber Cup, Indonesia Hanya Underdog

"Ada sisi negatif dan positif dalam pertandingan kali ini. Negatif, karena kami mengalami kekalahan dan ini sangat menyakitkan karena kami sudah bekerja sangat maksimal sebelum dan pada pertandingan ini," ungkap Jacksen, seperti dilansir PT Liga Indonesia.

Hal positifnya, kata Jacksen, pemain mereka Yohanis Tjoe bisa kembali dari cidera dan menampilkan permainan yang sangat bagus pada pertandingan itu.

BACA JUGA: Laura Robson Absen di Prancis Open dan Wimbledon

"Secara pribadi saya menilai bahwa babak pertama pemain kami bermain sangat individu dan emosional. Babak kedua anak-anak mulai bermain secara tim dan kami memiliki banyak peluang namun tidak berbuah hasil," tambah Jacksen. (abu/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Prestasi Mercedes Melebihi Ekspektasi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler