Dikenal Cantik tetapi Lemot, ONIC Vior Bikin Gemas

Kamis, 02 Desember 2021 – 22:20 WIB
Viorenita Sutanto atau ONIC Vior. Foto: dokumen pribadi

jpnn.com, JAKARTA - Selebgram Viorentina Sutanto alias ONIC Vior memutuskan untuk fokus sebagai influencer dan streamer gamer.

Dia kini menjadi salah satu brand ambassador dari tim e-sport ONIC. Sebelumnya, dia aktif sebagai dancer di TikTok.

BACA JUGA: Bermula dari Hobi, Perempuan 22 Tahun ini jadi Gamer Profesional

Pemilik 600 follower di akun Instagram @nitavior ini rupanya lulusan S1 Finance and Banking di Universitas Prasetya Mulya.

"Sebelum jadi streamer game mobile legend dan BA dari tim esport ONIC, saya dancer aktif di TikTok dengan pengikut hingga 1 juta," kata Vior, beberapa waktu lalu.

BACA JUGA: Gamer Cantik Jena Turut Promosikan Pariwisata Indonesia

Ketenaran ONIC Vior bermula ketika diajak temannya, EVOS Rekt, yang merupakan salah satu pro player tim esports EVOS untuk mabar (main bareng) di salah satu platform streaming Nimo.

Tak disangka, setelah mabar ini, Vior makin terkenal. Dia bahkan disebut-sebut menjadi salah satu streamer dengan viewers terbanyak di Nimo.

BACA JUGA: Celine Evangelista Buka-bukaan soal Hubungannya dengan Sang Ibunda, Ternyata

Selain dikenal dengan streamer berwajah cantik, Vior juga terkenal karena lemot yang membuat para viewers-nya makin gemas.

ONIC Vior dan EVOS Rekt saat ini dijuluki oleh dua bae oleh fan mereka. Panggilan itu muncul karena seringnya kata 'bae' yang diucapkan Vior saat memanggil Rekt.

Selain aktif sebagai streamer di Nimo, Vior juga aktif mendukung tim esport ONIC. (jlo/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Influencer   Gamer   Onic Vior   e-sport   Lemot   Cantik  

Terpopuler