Dilantik Gantikan Yasonna Laoly, Supratman Gerindra Bantah Ada Tendensi Politik

Senin, 19 Agustus 2024 – 14:54 WIB
Supratman Andi Agtas.Foto: Foto: Humas DPR

jpnn.com, JAKARTA - Supratman Andi Agtas dilantik sebagai Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) oleh Presiden Joko Widodo.

Supratman menanggapi terkait dirinya yang menggantikan jabatan yang sebelumnya diisi oleh Yasonna Laoly.

BACA JUGA: Sebegini Kekayaan Supratman, Anak Buah Prabowo yang Menggeser Yasonna di Kabinet Jokowi

Menurut Supratman, penggantian itu bukan karena tendensi politik. Supratman sendiri adalah Politikus Gerindra dan Yasonna merupakan Politikus PDIP.

“Enggak ada masalah kalau soal itu kan kewenangan hak prerogatif presiden,” ucap Supratman di Istana Negara, Senin (19/8).

BACA JUGA: Yasonna Terancam Kena Reshuffle, Hasto: PDIP Paham Ketatanegaraan

“Jadi, enggak ada sekali dikotomi yang antara partai pemerintah atau yang lain-lain,” lanjutnya.

Supratman percaya bahwa Presiden Jokowi memberikan kepercayaan kepada dirinya untuk menjalankan tugas sebagai orang nomor satu di Kemenkumham.

BACA JUGA: Soal Reshuffle Kabinet, Deddy: Jokowi Sedang Bermain Politik Kotor

“Yang jelas presiden memberi kepercayaan tugas saya untuk melaksanakan tugas itu,” kata dia.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo melantik tiga orang Menteri Kabinet Indonesia Maju sisa masa jabatan periode tahun 2019-2024, di Istana Negara, Senin hari ini.

Menteri yang dilantik adalah Supratman Andi Agtas sebagai Menteri Hukum dan HAM RI yang mengganti Yasonna Laoly. Menteri ESDM Bahlil Lahadalia dan Kepala BKPM/ Menteri Investasi Rosan Roeslani.

Selain 3 menteri, Jokowi juga melantik Angga Raka Prabowo sebagai Wakil Menteri Komunikasi dan Informatika. (mcr4/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:

BACA ARTIKEL LAINNYA... Reshuffle Kabinet 2024: Hari Ini Presiden Jokowi Melantik Menteri Baru


Redaktur : M. Rasyid Ridha
Reporter : Ryana Aryadita Umasugi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler