Dilantik Jadi Anggota DPD, Komeng Punya Harta Sebegini

Selasa, 01 Oktober 2024 – 11:23 WIB
Komedian Komeng, Foto: Instagram/Komeng

jpnn.com, JAKARTA - Komedian Alfiansyah atau Komeng dilantik sebagai anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD), di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (1/10).

Komeng diketahui memiliki harta sebesar Rp 15,7 miliar. Hal itu setidaknya berdasarkan laporan harta kekayaan penyelenggara negara (LHKPN) yang disetorkan komedian tersebut pada 2 September 2024 untuk jenis laporan calon pejabat.

BACA JUGA: Maxi Yamaha Day 2024 Ditutup di Bali, Spesial Ada Komeng dan Adul

Harta kekayaan Komeng didominasi tanah dan bangunan. Dalam LHKPN itu, Komeng memiliki enam bidang tanah dan bangunan yang tersebar di Bogor dan Malang.

Secara total, enam bidang tanah dan bangunan milik Komeng ditaksir senilai Rp 14,2 miliar.

BACA JUGA: Gambar Komeng

Selain itu, Komeng juga memiliki enam unit mobil senilai total 1,37 miliar. Komeng juga memiliki harta bergerak lainnya senilai Rp 8 juta, serta kas dan setara kas senilai Rp 114,8 juta.

Dalam LHKPN itu, Komeng mengaku tak memiliki utang. Dengan demikian, harta Komeng secara total senilai Rp 15,7 miliar. (tan/jpnn)

BACA JUGA: Raih 5 Juta Suara, Komeng Terpilih jadi Anggota DPD RI dari Jabar

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ayu Ting Ting dan Komeng Makin Puas Belanja Online Berkat Garansi Tepat Waktu di Shopee!


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler