Diplot Jadi Striker, Beni Oktovianto Targetkan Cetak 10 Gol

Rabu, 15 Agustus 2018 – 19:40 WIB
Beni Oktovianto. Foto: kaltimpos/jpg

jpnn.com, BALIKPAPAN - Performa Beni Oktovianto dalam beberapa pekan belakangan, pantas mendapat perhatian.

Beni yang diplot sebagai striker berduet dengan Rosi Noprihanis mampu menunjukkan ketajamannya.

BACA JUGA: Persiba Vs Persiwa: Suimin: Tuan Rumah Pantas Menang

“Saya senang bisa memberi kontribusi bagi tim, apalagi mampu mencetak gol,” ujar Beni.

Ya, sampai pekan 13, Beni tercatat sudah mampu mencetak empat gol. Tiga gol dia cetak usai diplot sebagai ujung tombak oleh Haryadi.

BACA JUGA: Perkuat Lini Pertahanan, Persiba Datangkan Ary Achmad

Diplot sebagai striker, diakui pemuda kelahiran ini bukan perkara baru. Dikatakan dia, saat masih memperkuat Diklat Mandau, dirinya memang kerap dipasang sebagai stiker. Kebetulan saat itu, Beni juga dilatih oleh Haryadi.

Selain di Diklat Mandau, Beni juga pernah dipasang sebagai striker ketika mengikuti Singha Cup di Singapore. Saat itu, Beni di bawah asuhan coach Fakhri Husaini.

BACA JUGA: Haryadi Nilai Fisik Pemain Persiba Kedodoran di Babak Kedua

Diduetkan dengan Rosi Noprihanis, pemain kelahiran 20 tahun lalu ini mengaku nyaman. Bahkan, dia mengaku, lebih nyaman dipasang sebagai striker.

“Saya lebih suka jadi striker, tapi di posisi mana pun tim butuh saya selalu siap,” ungkap Beni.

Dipasang sebagai penyerang, Beni menargetkan, musim ini bisa mengemas 10 gol. Jika melihat sisa laga yang bakal dijalani Persiba, rasanya ambisi Beni cukup realistis. Dengan syarat, dia mampu tampil konsisten. (*/hul/is/k18)

Torehan Gol Beni

9/8 : Persiba 3-0 Persiwa (1 gol)

20/7 : Persiba 6-0 Persegres (2 gol)

25/4 : Kalteng Putra 2-2 Persiba (1 gol)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tumbangkan Persegres, Martapura FC Buka Asa Menuju 4 Besar


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler