Disangka Bom, Ternyata Botol Isi Kencing

Kamis, 29 Desember 2011 – 08:38 WIB

BEKASI - Warga Jalan Raya Anyelir Blok J 3/2 RT 04/11, Pengasinan, Rawalumbu, Kota Bekasi dikejutkan dengan kardus yang diduga berisi bom di sebuah toko bangunan, Rabu (28/12) pagiang pemilik toko, Amrizal (51) langsung melaporkan temuan itu ke Polresta Bekasi Kota

BACA JUGA: Busway Koridor XI Rawan Kecelakaan



"Saya cek ada tulisan, ini bukan bom
Lihat tulisan itu saya urung membuka dan lebih baik lapor polisi," ungkapnya

BACA JUGA: Pindah Jalur, Senggolan, Lalu Jungkir Balik



Tim Gegana Polda Metro Jaya yang datang ke lokasi sekitar pukul 11.20 WIB, memastikan isi kardus yang dililit tali rafia itu bukan bom
"Isinya enam botol berisi air seni

BACA JUGA: Lagi Nyangkul Terbentur Granat

Empat botol (berisi air seni) berwarna oranye, satu botol warna merah, dan satu botol lagi berwarna hitam," kata Kapolsek Bekasi Timur Kompol Suyud.

"Kami sudah pastikan dari aromanya, itu adalah air kencing orangSoal warna yang berbeda, mungkin oleh pelaku cairan air seni itu dicampur zat lainnya hingga warnanya berbeda," tambahnya

Keenam botol berukuran masing-masing 1,5 liter beserta kardus dan talinya dibawa ke Polsek Bekasi Timur untuk penyelidikan lebih lanjutNamun sejauh ini polisi belum bisa memastikan pelakunya.(dny/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Harus Dilarang, Mundur karena Rebutan Kue Kekuasaan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler