jpnn.com - KEBON SIRIH - Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta Arie Budhiman menyatakan kisruh Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah DKI Tahun 2015 tidak akan berpengaruh terhadap Kartu Jakarta Pintar (KJP). Pasalnya, pencairan KJP dilakukan triwulan sekali.
"KJP enggak terganggu karena memang triwulan," kata Arie di gedung DPRD DKI Jakarta, Selasa (17/3).
BACA JUGA: Ahok Beber Kelakuan Anggota DPRD Anak Pejabat Pemda DKI
Arie menjelaskan, pihaknya telah mengajukan pencairan KJP pada anggaran mendahului. Langkah ini ditempuh agar bantuan pendidikan tersebut bisa tersalurkan.
"Kami sudah mengusulkan di anggaran mendahului. Karena ada 489 ribu calon penerima tersebar di enam wilayah," ucap Arie.
BACA JUGA: Ahok Sebut Mantan Dirut PT Jakpro ââ¬Å½Bisa Jadi Tersangka
Arie berharap Rancangan APBD DKI yang segera dibahas oleh Pemerintah Provinsi DKI dan Badan Anggaran DPRD DKI bisa secepatnya disahkan.
"Mudah-mudahan ini segera disahkan dan bisa dicairkan," tandasnya. (gil/jpnn)
BACA JUGA: Lulung: Biar Allah Memaafkan Kaka Slank
BACA ARTIKEL LAINNYA... Ahok Sebut Oknum DPRD Sengaja Bikin Deadlock
Redaktur : Tim Redaksi