JPNN.com

Disebut Bagi-bagi 600 Kursi untuk Relawan, Ini Reaksi Rini

Jumat, 10 April 2015 – 17:52 WIB
Disebut Bagi-bagi 600 Kursi untuk Relawan, Ini Reaksi Rini - JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno kembali diterpa kabar yang tak sedap. Belum genap enam bulan menjabat sebagai menteri, dia dikabarkan memanfaatkan jabatannya untuk menaruh orang-orang di lingkarannya.

Mereka adalah orang-orang yang pernah berjasa kepadanya. Tak main-main, dia dikabarkan membagikan 600 kursi untuk para relawan di perusahaan pelat merah. Totalnya mencapai 138 BUMN. Bagaimana reaksi Rini?

BACA JUGA: Gantikan Ara Sirait di DPP PDIP, Sukur Nababan Merasa Terhormat

"Nggak ada sama sekali," tepis Rini sambil berlalu masuk mobil pribadinya di Kementerian BUMN, Jakarta, Jumat (10/4). 

Sebelumnya, ada sekitar 600 posisi di 138 BUMN berikut anak perusahaan yang ditawarkan Menteri BUMN Rini Soemarno kepada para relawan. Jalur yang ditawarkan yakni melalui posisi komisaris.

BACA JUGA: Histeris, Ibu Mario: Anak Saya Tak Sakit Jiwa!

Bahkan kabarnya, ratusan relawan tersebut berbondong-bondong mengirimkan daftar riwayat hidup kepada tim yang dibentuk Menteri Rini. Hanya saja kabar tersebut dibantah oleh Rini. (chi/jpnn)

BACA JUGA: Badrodin Ingin Bangun Kerja Sama Pemberantasan Korupsi

BACA ARTIKEL LAINNYA... Konflik Golkar, JK: Saya Memang di Belakang Kan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler