Diskriminasi di Hollywood, Aktor Lebih Mahal dari Aktris

Minggu, 14 Januari 2018 – 19:17 WIB
Mark Wahlberg dan Michelle Williams membintangi film yang sama. Namun honor yang diterima keduanya sangat jauh berbeda. Foto: AFP

jpnn.com - Isu perbedaan honor laki-laki dan perempuan mengemuka beberapa hari terakhir. Michelle Williams disebut-sebut menjadi korban terbaru atas ketidakadilan honor pemeran di Hollywood.

Williams menerima upah jauh lebih rendah jika dibandingkan dengan Mark Wahlberg untuk syuting ulang film All the Money in the World. Hal itu memperkuat adanya diskriminasi perempuan di industri hiburan Hollywood.

BACA JUGA: Parah! Honor Aktor Rp 20 Miliar, Aktris Cuma Rp 1,1 Juta

Sebagaimana telah dilaporkan, Michelle Williams menerima pendapatan USD 1.000 (Rp 13,4 juta) dari sepuluh hari syuting ulang. Sedangkan Mark Wahlberg mendapat USD 1,5 juta (Rp 20 miliar).

Ada beberapa argumen terkait dengan hal itu. Pertama, Williams dikabarkan mendapat tawaran untuk melakukan syuting ulang secara gratis.

BACA JUGA: Susul Iko Uwais, CL 2NE1 Gabung Cast Mile 21

’’Setiap orang secara sukarela melakukannya,’’ kata sutradara Ridley Scott pada Desember lalu sebagaimana dilansir USA Today.

Sementara itu, dua sumber yang memahami situasi itu menyebutkan bahwa Wahlberg menolak menerima Christopher Plummer sebagai co-star. Plummer menggantikan Kevin Spacey sebagai karakter bernama J. Paul Getty.

BACA JUGA: Keren! Iko Uwais Bakal Main Film bareng Mark Wahlberg

Peran Spacey dicabut karena kasus pelecehan seksual yang dilakukan terhadap beberapa laki-laki. Wahlberg bersedia syuting ulang jika dibayar lebih dari USD 1 juta (Rp 13,4 miliar).

’’Dia bilang, ’Aku tidak akan menerima Christopher Plummer kecuali kamu membayarku’. Dan begitulah cara dia mengumpat mereka,’’ ungkap salah seorang sumber tersebut.

Menurut investigasi USA Today, Williams tidak pernah diberi tahu bahwa Wahlberg menerima pendapatan tambahan. Padahal, Williams dan Wahlberg berada dalam satu payung agensi yang sama, William Morris Endeavor (WME).

Negosiasi honor, umumnya, bersifat rahasia. Tapi, jika Williams dipaksa bekerja secara gratis, hal itu sama artinya dengan melanggar hukum negara. Kontraknya tidak berlaku.

Hal itu dianggap adil secara hukum jika Williams menandatangani kontrak perjanjian untuk bekerja gratis sebelum Wahlberg menegosiasikan honornya.

’’Orang yang seharusnya paling malu dalam hal ini adalah agensi Michelle. Pekerjaan mereka adalah melindungi dari hal-hal semacam ini,’’ komentar Daniel Powell, produser dan sutradara Inside Amy Schumer, melalui Twitter.

Argumen lain menyebutkan bahwa Williams tidak sehebat Wahlberg untuk membuat film bisa merajai box office. Seperti yang kita tahu, Wahlberg beberapa kali membintangi film blockbuster. Salah satunya Transformers.

Wahlberg juga dinobatkan sebagai aktor dengan pendapatan tertinggi pada 2017 versi Forbes. Namun, di sisi lain, Wahlberg jarang masuk nominasi penghargaan film. Terakhir, dia masuk nominasi Oscar pada 2011 untuk perannya dalam film The Fighter (2011).

Sementara itu, Williams jago di film independen. Meskipun dia jarang membintangi film blockbuster. Kepiawaian dalam memainkan peran membuatnya empat kali masuk nominasi Oscar.

Banyak hal yang memengaruhi nilai seorang bintang di Hollywood. Termasuk daya tarik box office, popularitas internasional, Q score, dan daya tarik kritis. Tapi, tentu saja, jaraknya tidak sejauh USD 1,5 juta (Rp 20 miliar) dan USD 80 (Rp 1,1 juta) per hari.

Umumnya, aktor atau aktris akan menerima bayaran di muka. Namun, jika film berhasil mencapai angka pendapatan tertentu alias meledak di box office, aktor mendapat honor tambahan.

Bergantung seberapa besar keuntungan film yang dibintanginya itu. Misalnya, Emma Watson mendapat pendapatan awal USD 3 juta (Rp 40,1 miliar) atas perannya sebagai Belle dalam live-action Beauty and the Beast (2016).

Kemudian, pendapatannya meningkat menjadi USD 15 juta (Rp 200,1 miliar) ketika film itu berhasil mencapai pendapatan global serupa dengan Maleficent, yakni USD 759 juta (Rp 10,1 triliun).

Saat ini kasus ketidakadilan honor antara Williams dan Wahlberg tengah diselidiki SAG-AFTRA, serikat buruh yang membawahkan lebih dari 160 ribu profesional di bidang media seluruh dunia.

’’Kami secara jelas mendukung kesetaraan pendapatan antara laki-laki dan perempuan di industri ini dan mendukung setiap tindakan untuk bergerak ke arah ini,’’ jelas salah seorang juru bicara SAG-AFTRA dalam sebuah pernyataan pada Rabu lalu (12/1) sebagaimana dilansir Deadline. (adn/c19/nda)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tajir Melintir! Ini 10 Aktor Berpendapatan Terbesar di 2017


Redaktur & Reporter : Adil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler