Ditahan, Rusli Minta Didoakan

Jumat, 14 Juni 2013 – 18:16 WIB
Rusli Zainal. FOTO: Fatra/JPNN
JAKARTA - Gubernur Riau HM Rusli Zainal langsung ditahan oleh penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) setelah diperiksa selama 7 jam sebagai tersangka kasus penerbitan izin kawasan hutan di Pelalawan Riau, Jumat (14/6).

Saat keluar dari Gedung KPK Kuningan Jakarta pukul 14.50 WIB sore ini, Rusli nampaknya tak begitu tertekan atas penahanan yang dilakukan KPK kepadanya. Bahkan sambil tersenyum, RZ -sapaan akrab Rusli - masih sempat minta didoakan.

"Penahanan ini kan harus dijalankan. Ya doakan saja lah semoga semuanya dapat berjalan dengan baik, sabar, tawakal," kata Rusli sebelum bergegas memasuki mobil tahanan.

Rusli tidak meladeni pertanyaan lain yang pertanyakan media, misalnya soal dugaan aliran dana suap PON yang mengalir ke politisi Golkar DPR RI. Dia terus meringsek menerobos barisan wartawan.

Begitu memasuki mobil tahanan, Rusli yang telah mengenakan seragam tahanan KPK warna orange didampingi penyidik langsung dibawa ke Rutan KPK yang berada di basement kantor Abraham Samad itu.(fat/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mati Lampu, Sidang Irjen Djoko Ditunda

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler