Ditanya Kasus Perkosaan, Mantap Banget Jawaban Aa Gatot

Selasa, 13 September 2016 – 07:02 WIB
Gatot Brajamusti. Foto: Fedrik Tarigan/dok.JPNN.com

jpnn.com - MATARAM - Gatot Brajamusti lebih banyak diam digiring oleh petugas menuju rutan Mapolda NTB.

Ia  hanya menjawab singkat pertanyaan saat disinggung mengenai adanya laporan ke polisi
bernomor LP/4360/IX/2016/PMJ/Ditreskrimum Polda Metro Jaya. 

BACA JUGA: Gatot Brajamusti jadi Imam Salat Berjamaah

Gatot Brajamusti dilaporkan oleh perempuan berinisial CT terkait  dengan dugaan pemerkosaan yang terjadi antara kurun waktu 2011 sampai 2007. 

"Bohong, itu bohong, “ ujar Gatot seraya memasuki rutan Mapolda NTB, seperti diberitakan Lombok Pos (Jawa Pos Group).

BACA JUGA: 3 Hari Hilang, ABG Ini Ketemunya di Septic Tank Tetangga

Sangkalan keras juga disampaikan Gatot Brajamusti melalui salah seorang penasehat hukumnya, Irfan Suryadiata. Menurutnya, tuduhan tersebut adalah sebuah kebohongan. 

Bahkan pihaknya berencana akan melaporkan balik CT ke kepolisian dengan dugaan pencemaran nama baik. 

BACA JUGA: Dua Curanmor Dipermak Massa, Remuk, Motor Juga Dibakar

"Itu kan tidak benar. Tentu kita tidak bisa tinggal diam," katanya saat mendapingi Gatot Brajamusti.

Namun, pihaknya saat ini belum bisa memastikan kapan akan melaporkan balik CT ke kepolisian. 

Ia menyebut CT hanya menumpang tenar terkait dengan ramaianya pemberitaan Gatot Brajamusti yang menyedot perhatian banyak kalangan tersebut. 

"Nanti kita lihat perkembangannya. Akan ada waktunya untuk itu. Dia itu hanya menumpang tenar, tepatnya cari sensasi aja," ungkapnya.

Terpisah Kapolda NTB Brigjen Pol Umar Septono mengatakan pihaknya sampai  saat ini masih terus melakukan pengembangan terkait dengan kasus narkotika yang menjerat Gatot Brajamusti.

Pernyataan Umar ini menanggapi  selentingan informasi yang beredar bahwa kepolisian akan menjerat Gatot Brajamusti  dari penyalahguna menjadi pasal pengedar narkotika. 

"Kalau itu sampai saat ini belum. Nanti akan saya tanya penyidik lagi. Laporan yang sampai ke saya belum ada yang mengarah ke sana. Sementara kita duga sebagai pengguna," jelasnya.

Menurutnya, penyidikan terhadap Gatot bisa saja berkembang.  

"Nanti kan dari hari ke hari bisa berkembang. Dia (Gatot, red) kan baru saja kembali dari Jakarta. Nanti akan dilakukan pemeriksaan tambahan kira-kira sejauh mana dengan banyaknya  penemuan dengan barang bukti yang ada di Jakarta," bebernya. (gal/sam/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Duel Berdarah di Malam Takbiran, Tetangga pun Innalillahi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler