jpnn.com - JAKARTA - Ketua DPR Ade Komarudin tidak mempersoalkan adanya usulan supaya DPR dan pemerintah membuat UU Anti LGBT (Lesbian, Gay, Biseksual dan Transgender). Meskipun, Ia mengaku suka tertawa mendengar istilah LGBT.
"Saya itu suka ketawa kalau dengar itu (LGBT-red), terus terang saja," kata politikus yang karib disapa Akom, Kamis (25/2).
BACA JUGA: Pak Jokowi, Tolong dong Menko yang Satu Ini Ditertibkan
Namun demikian, mantan ketua Fraksi Partai Golkar DPR itu menghargai adanya usulan dibuatnya UU AntiLGBT, yang telah mendapat dukungan dari Fraksi PKS.
"Saya hargai semua pihak, fraksi manapun kelompok masyarakat manapun yang berkeinginan membuat regulasi (UU AntiLGBT) jika diperukan dan saya kira itu sudah diperlukan, diproses saja. Tentu atas support dari masyarakat," jelasnya.
BACA JUGA: KPI Larang Pria Kemayu Tampil di TV, Psikolog Pun Bereaksi
Wacana pembentukan UU LGBT sudah disuarakan salah satunya oleh Fraksi PKS DPR. Tujuannya untuk membatasi kampanye LGBT di tanah air karena dinilai merusak tatanan kehidupan berbangsa.(fat/jpnn)
BACA JUGA: Staf Ahli Rano Karno Digarap KPK
BACA ARTIKEL LAINNYA... Bawa Bundelan saat Diperiksa Terkait Kasus Korupsi, Haji Lulung Bilang Begini
Redaktur : Tim Redaksi