Ditemukan Bahan Peledak, Toko Ponsel Wanky Sudah Dibuka Sejak Setahun

Kamis, 09 Mei 2019 – 11:40 WIB
Densus 88 Antiteror . Ilustrasi Foto: Okri Riyana/Radar Cirebon/JPNN.com

jpnn.com, BEKASI - Warga Perwira dihebohkan oleh penggerebekan toko ponsel bernama Wanky Cell, Bekasi Utara, yang dilakukan Densus 88, Rabu (8/5) sore.

Ketua RT setempat, Zakaria menjelaskan kios Wanky Cell sudah dibuka sejak satu tahun belakangan ini.

BACA JUGA: Densus 88 Temukan Bahan Peledak di Toko Ponsel Bekasi

“Itu ngontrak kira-kira baru satu tahun lebih lah, karyawannya ada tiga orang. Cuma tadi saat penggeldahan cuma ada dua orang karyawannya,” ucapnya.

Zakaria mengaku sempat menyaksikan penggeledahan tersebut bersama Densus. Dia melihat ada bom rakitan dan sejumlah botol yang ditenggarai merupakan bahan kimia berbahaya.

BACA JUGA: Densus 88 Obok - Obok Toko Ponsel di Bekasi, Temukan Bom Pipa

“Iya ada botol-botol gitu di lemari. Sudah dibawa Densus, itu barang bukti doang. Karyawannya enggak ada yang dibawa yah,” ujarnya.

Sementara itu, Kapolres Metro Bekasi Kota, Kombes Indarto memastikan Densus 88 hanya menggeladah toko ponsel itu.

BACA JUGA: Polsek Cikarang Perketat Pengamanan PascaPenangkapan Teroris

“Tidak ada (terduga teroris) yang diamankan, itu hanya penggeledahan dan tim Densus menemukan bahan peledak. Saat ini sudah di bawa ke Mabes Polri,” tandasnya.(dyt/pojokbekasi)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jelang Puasa, Densus 88 Tangkap 8 Teroris


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler