Diteriaki Maling, Debt Collector Diamuk Massa, Nyaris Mati

Selasa, 07 September 2021 – 17:43 WIB
Debt collector ditangkap. Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Aparat Polsek Kebon Jeruk menangkap seorang pria diduga penagih utang atau debt collector lantaran mengambil sepeda motor seorang ojek online (ojol) di kawasan Kelurahan Kelapa Dua, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

Peristiwa itu bermula ketika RSC selaku ojol sedang melintas di Jalan Raya Pondok Indah, Jakarta Selatan, untuk mengantar barang pesanan pelanggan pada Senin (6/9).

BACA JUGA: Pelaku Pembunuhan Ditangkap, Tersangka 5 Orang

Di tengah perjalanan, RSC diberhentikan oleh dua orang berinisial MN dan ADI yang mengaku sebagai debt collector.

Mereka ingin mengambil sepeda motor milik RSC lantaran sudah menunggak membayar cicilan.

BACA JUGA: Brigjen Wisnu Handoko Dapat Laporan dari Intelijen, Gerak Cepat, Hasilnya Luar Biasa

Saat ingin diambil, RSC meminta tolong diberi kesempatan untuk mengantar barang pesanan pelanggannya terlebih dahulu.

"Namun karena ada barang yang harus diantar ke konsumen sehingga korban meminta pelaku untuk diantarkan terlebih dahulu," kata Kanit Reskrim Polsek Kebon Jeruk AKP Pradipta, Selasa.

ADI pun mengambil alih sepeda motor RSC dan mengantarkan barang tersebut ke Pondok Indah dan kawasan Tawakal, Grogol Petamburan, Jakarta barat.

Setelah barang selesai diantar, ADI yang membonceng RSC membawa motor ke kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

Di sana RSC diminta turun dari sepeda motor untuk membeli materai di sebuah minimarket.

Saat RSC turun, ADI langsung membawa lari sepeda motor tersebut. MN pun juga ikut melarikan diri dengan sepeda motornya.

"Saat sepeda motornya dibawa kabur, korban berteriak maling dan warga berhasil mengamankan pelaku MN. ADI berhasil melarikan diri," kata dia.

Setelah sempat ditangkap dan diamuk massa, MN dibawa oleh petugas polisi ke Polsek Kebon Jeruk untuk dimintai keterangan.

"Sampai saat ini masih lidik, kami periksa saksi dan kumpulkan barang bukti," kata dia. (antara/jpnn)


Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler