Ditinggal Demokrat, PKS: Biarkan Rakyat yang Menilai

Kamis, 18 September 2014 – 09:35 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) tidak mau ikut campur soal putusan Partai Demokrat yang mendukung Pilkada langsung, dari sebelumnya mendukung Pilkada lewat DPRD.

"Itu urusan Demokrat. Kami tidak mau mencampuri dapur orang lain," kata Juru Bicara PKS Mardani Ali Sera, Kamis (18/9).

BACA JUGA: Nasdem Bakal Pecat Anggota Dewan Gadai SK

Saat ini, peta polemik RUU Pilkada sudah berubah, Demokrat yang sebelumnya mendukung Pilkada lewat DPRD, kini mendukung Pilkada langsung.

Dengan perkembangan terbaru ini, dukungan untuk Pilkada lewat DPRD menyisakan Gerindra (26), Golkar (106), PKS (57), PAN (46), dan PPP (38) yang ditotal hanya 273 kursi. Sedangkan yang mendukung Pilkada langsung adalah PDIP (94), Demokrat (148), PKB (28), dan Hanura (17), yang ditotal menjadi 287 kursi.

BACA JUGA: PKS, PAN dan PPP Punya Kans Membelot

Mardani mengatakan, terkait perubahan sikap partai besutan SBY tersebut, pihaknya menyerahkan sepenuhnya kepada masyarakat untuk menilai. "Kami persilakan rakyat yang menilai. Kalau kami (Koalisi Merah Putih) masih solid," tandas Anggota Komisi I DPR RI ini. (rmo/jpnn)

BACA JUGA: Enam Provinsi Bakal Punya Dua Wagub

BACA ARTIKEL LAINNYA... Rayakan Ultah, TNI Siapkan Kado untuk SBY


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler