Ditinggal Mudik ART, Restoran Cepat Saji Diserbu Warga

Sabtu, 24 Juni 2017 – 21:19 WIB
Restoran.

jpnn.com, JAKARTA - Beberapa hari terakhir, restoran cepat saji dipenuhi pengunjung. Saking penuhnya, antreannya hingga di luar pintu resto.

Walaupun harus antre, pengunjung tetap sabar menunggu. Dengan alasan banyak restoran yang sudah tutup.

BACA JUGA: Transjakarta Tambah Bus di Rute Titik Wisata Selama Libur Lebaran

"Yang buka sampai malam hanya di sini. Kalau gak dapat tempat makan, ya dibungkus dan dimakan di rumah nanti," kata Pingkan, warga Meruyung yang tengah antre di resto fast food, Mal Ci‎nere, Sabtu (24/6).

Awalnya, dia berpikir banyak yang sudah mudik sehingga pengunjungnya tidak banyak.

BACA JUGA: Kurangi Simpul Kemacetan Libur Lebaran, Kerahkan 100 Personel

Namun, perkiraannya meleset masih banyak warga yang antre.

"Mungkin karena‎ banyak yang asisten rumah tangganya (ART) pulkam makanya pada lari ke sini semua. Saya juga ART pulkam, daripada repot masak mendingan beli makanan cepat saji," ujarnya.

BACA JUGA: Perpanjang Libur Lebaran, Siap-siap Dapat Sanksi dari Wali Kota

Ramainya pengunjung diakui Arief, karyawan resto fast food. Sejak Kamis (22/6) hingga malam ini, resto penuh terus hingga tengah malam.

Walaupun mal sudah tutup pukul 22.00, tapi mereka masih melayani pengunjung.

"Kasihan kalau harus tutup, sementara banyak yang butuh makanan. Restoran lain kan banyak yang tutup, kami justru buka sampai tengah malam," tandasnya. (esy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pemain Sriwijaya FC Diminta Tetap Berlatih Selama Liburan


Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler