jpnn.com, MEDAN - PSMS Medan akan melakoni laga tandang ke Stadion Moh Sarengat, markas Persibat Batang, Jawa Tengah, Jumat (29/9) sore ini.
Tak ada pilihan bagi skuat tim berjuluk Ayam Kinantan ini selain menang.
BACA JUGA: PSPS Berbagi Poin dengan PSS Sleman di Pekanbaru
Pasalnya, dua laga di 16 Besar Liga 2 sebelumnya, PSMS, gagal meraih poin penuh. Kalah 1-2 dari PSIS, Kamis (21/9) dan imbang 0-0 saat menjamu Tangerang di Stadion Teladan, Senin (25/9).
Alhasil, PSMS berada di dasar klasemen sementara dengan poin 1.
BACA JUGA: Lagi, Tiga Pemain Lama PSMS Dibuang dari Tim
Tuan rumah Persibat bukan lawan mudah. Tim besutan Daniel Roekito ini nangkring di puncak klasemen dengan koleksi empat poin dengan sekali menang atas Persita dengan skor dan imbang 1-1 lawan PSIS.
“Kalau mau lolos, kita harus sapu bersih empat laga sisa. Minimal tiga menang, satu imbang,” ujar Pelatih PSMS, Djajang Nurjaman, Kamis (29/9/2017)
BACA JUGA: Kedatangan 2 Pemain Ini Jadi Kabar Buruk Antoni dan Zulfikar
Djanur-sapaan akrabnya menyadari untuk menang harus memperbaiki kesalahan yang terjadi saat melawan Persita. Misalnya kurang konsentrasi, pressure masih longgar yang menyebabkan lawan bisa dengan mudah menyerang.
“Selain itu anak-anak masih sering main bola long passing. Makanya dalam dua hari terakhir ini saya terapkan anak-anak untuk main bola-bola pendek. Mungkin tidak cukup, tapi kita upayakan lebih baik,” ungkapnya.
Pada partai lawan Persibat ini, Djanur juga harus menghadapi kenyataan bertambahnya pemain cedera. Selain harus absen tanpa Dimas Drajad di lini depan, sedangkan bek Hardiantono diragukan tampil karena cedera hamstring saat melawan Persita.
Perubahan komposisi pemain pun bakal terjadi. Pemain baru Roni Fatahillah diprediksi turun sebagai starter di lini belakang.
“Pasti ada perubahan terutama saya belum puas dengan lini belakang. Lawan PSIS ada Andes dengan Budi (Hargo, yang sudah dicoret). Lalu lawan Persita saya duetkan Tono (Hardiantono) dengan Wanda, hasilnya lebih baik, tapi pada akhirnya Tono harus ditarik karena hamstring. Jadi besok (hari ini) juga akan ada perubahan,” ujar pelatih pemegang lisensi A AFC ini.
Di lini depan, dua striker baru Elton Maran dan I Made Wirahadi akan kembali dipasangkan. Keduanya belum tampil maksimal saat melawan Persita.
Pada laga ini, keduanya diharapkan memberikan perubahan untuk PSMS, agar mampu menepis kekecewaan publik Medan. Mengingat, datangnya dua pemain senior seperti Elton dan I Made ini membuat dua pemain lama, Antony dan Mursal terbuang.
Beruntung, kali ini gelandang serang Suhandi sudah bisa diturunkan, sebelumnya absen karena akumulasi kartu. (nin)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Unggul Lebih Dulu, Persebaya Diimbangi Kalteng Putra
Redaktur & Reporter : Budi