Djarot: Jabatan, Ujian Menyenangkan Sekaligus Memabukan

Kamis, 13 Juli 2017 – 11:27 WIB
Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saeful Hidayat. Foto: JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat melantik pejabat eselon II, III, dan IV di Balai Agung, Balai Kota, Jakarta, Kamis (13/7). Dalam sambutannya, dia menyebut, jabatan merupakan ujian yang menyenangkan sekaligus memabukan.

"Jabatan adalah ujian yang menyenangkan sekaligus memabukan. Ujian yang menyenangkan karena punya jabatan tinggi. Pejabat eselon II, III, dan IV itu jabatan tinggi," kata Djarot.

BACA JUGA: Ini Alasan Djarot Rombak Kabinet

Namun, Djarot menyatakan, semakin tinggi jabatan, bisa 'memabukan' para pejabat yang mengemban posisi tersebut. ‎Menurut dia, para pejabat yang lupa diri, maka jabatan akan menjadi musibah.

"Jabatan ujian yang memabukan apabila kita lalai. Godaan banyak muncul ketika menjabat seperti uang dan fasilitas lain, mengakibatkan pejabat jadi melakukan tindak pidana korupsi, kolusi, dan nepotisme," ucap Djarot.

BACA JUGA: Djarot Rombak Kabinet Hari Ini

Mantan Wali Kota Blitar itu mengaku, tidak ingin para pejabat di Pemerintah Provinsi DKI mengalami musibah, karena tidak mampu menjalani dan menghadapi ujian dengan baik.

"Banyak teman kami tidak bisa melalui ujian itu dan banyak juga yang bisa melaluinya. Saya ingin memastikan betul Anda yang dilantik bisa melewati ujian tersebut dengan baik," ‎ungkap Djarot.

BACA JUGA: Djarot Pastikan Perombakan Jabatan Dilakukan Besok

Menurut Djarot, jabatan juga menjadi ujian untuk menilai pejabat.

"Apakah Anda punya integritas dan mampu menjawab ujian yang diberikan," ucapnya. (gil/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... SIMAK! Ini Instruksi Jokowi kepada Gubernur Djarot Saat Rapat Kabinet


Redaktur & Reporter : Gilang Sonar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler