Djarot Jawab Sentilan Anies Soal Banjir DKI

Selasa, 21 Februari 2017 – 16:35 WIB
Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat. Foto: Andrian Gilang/JPNN

jpnn.com - jpnn.com - Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat menanggapi pernyataan yang disampaikan oleh calon Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan terkait kinerja Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI dalam hal penanganan banjir.

Pada saat mengunjungi lokasi banjir di Cipinang Melayu, Jakarta Timur, Senin (20/2), Anies mengatakan, program banjir yang dijalankan Pemprov DKI Jakarta tidak berhasil.

BACA JUGA: Tolong! Banjir Belum Surut, Setinggi Dada Orang Dewasa

Sebaliknya, Djarot mengatakan, sudah ada perubahan terkait persoalan banjir di Jakarta. Hal itu bisa dilihat dari data mengenai banjir, khususnya perbandingan antara tahun ini dengan sebelumnya.

"Lihat data saja, tahun kemarin berapa titik, berapa lama banjirnya, tahun sekarang berapa. Kami fakta saja, kami enggak akan main wacana, tapi kami kerja. Perubahan sudah kami lakukan ya," kata Djarot di Cipinang Muara, Jakarta Timur, Selasa (21/2).

BACA JUGA: PDIP: Banjir Hari Ini Bukti Jakarta Butuh Ahok-Djarot

Mantan Wali Kota Blitar itu menyatakan, Pemprov DKI kerap berkoordinasi dengan pemerintah pusat berkaitan penanganan banjir di Jakarta. Koordinasi itu dilakukan dalam hal normalisasi sungai.

"Karena ada beberapa normalisasi sungai itu merupakan wilayah PUPR (Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat)," ucap Djarot.

BACA JUGA: Warga Cipinang: Siapa Pun Pemimpinnya Pasti Banjir Juga

Djarot mengatakan, warga yang rumahnya terkena normalisasi akan direlokasi ke rumah susun. "Itu tanggung jawab kami untuk merelokasi mereka," ujarnya.(gil/jpnn) 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Banjir di Wilayah Ini Bikin Macet Parah


Redaktur & Reporter : Gilang Sonar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler