Djarot Saiful Hidayat Bertemu Tri Rismaharini, Hasilnya?

Minggu, 07 Januari 2018 – 05:52 WIB
Djarot Saiful Hidayat. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com, SURABAYA - Djarot Saiful Hidayat bertemu Tri Rismaharini di rumah dinas wali kota Surabaya, Sabtu (6/1).

Pertemuan itu berlangsung tertutup. Bahkan, Djarot tidak sempat menemui awak media. Dia sengaja keluar dari pintu belakang sebelum Risma menerima tamu lain. Lantas Djarot dikabarkan segera terbang ke Banyuwangi setelah itu.

BACA JUGA: Tri Rismaharini: Padahal, Pemimpin kan Juga Manusia

Pertemuan Djarot-Risma berlangsung sejak pagi, sekitar pukul 10.15. Risma sendiri baru bersedia menerima media selepas makan siang pukul 12.30.

Secara singkat, Risma menjelaskan keperluan Djarot datang ke rumah dinasnya dan apa saja yang mereka diskusikan.

BACA JUGA: Ketua FKUB Banyuwangi Akui Kinerja Azwar Anas Moncer

Djarot mewakili PDI Perjuangan meminta masukan Risma soal kejadian yang menimpa Anas jelang pilgub Jatim. “Ditanya soal situasi yang panas, bagaimana ini ke depannya,” terang Risma kemarin.

Dia menuturkan, kejadian tersebut bisa menimpa siapa saja. Bentuk dan jenisnya pun macam-macam.

BACA JUGA: Azwar Anas Blusukan ke Pasar, Begini Reaksi Para Pedagang

Seharusnya, menurut Risma, yang dilihat adalah prestasi Anas yang sudah dilakukan untuk Banyuwangi.

“Pak Anas ini kader yang sangat baik untuk memajukan daerahnya,” lanjutnya.

Ditanya soal kemungkinan dirinya maju menggantikan posisi cawagub, Risma keukeuh menolak. Dia menggeleng ketika ditanya apakah Djarot datang untuk menawarinya kembali menjadi cawagub.

“Saya ini lho siapa,” katanya. Risma mengaku sudah menghadapi tawaran itu berkali-kali.

Bahkan, sebelum pilgub Jatim ramai, dialah yang pertama kali disodori apakah mau maju pilgub atau tidak.

Dia juga menampik ada komunikasi via telepon dari DPP. “Aku langsung ke sana, kok dikontak,” katanya.

Risma memang sempat datang ke DPP Kamis lalu (4/1) untuk menghadiri penetapan paslon pilgub Jateng. (deb)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Fadli Zon Pastikan Penetapan Nama di Menit-Menit Akhir


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler