Doa Khusus Bek Madura United Jelang Lebaran

Rabu, 13 Mei 2020 – 17:52 WIB
Fachrudin Aryanto. Foto: IG maduraunitedfc

jpnn.com, KLATEN - Bek Madura United Fachrudin Aryanto memiliki harapan wabah virus corona atau COVID-19 segera berlalu.

Dia ingin rutinitasnya setiap selesai hari H Idulfitri bisa tetap dilaksanakan di tahun ini.

BACA JUGA: Manajer Madura United Dukung Sikap Tiga Jajaran Direksi PT LIB

Pemain asal Klaten, Jawa Tengah, itu terancam tak bisa ke kampung halamannya.

Pasalnya, dia saat ini sedang berada di kampung istrinya di Ponorogo, Jawa Timur.

BACA JUGA: Gajah Liar Mengamuk, Injak Kepala Petani Ini Jadi Kayak Begini

"Saya sejak tim diliburkan pulang ke Ponorogo, Jawa Timur. Akhirnya saya harus tetap berada di Ponorogo, sejak wabah ini merebak," katanya.

Biasanya, lanjut dia, setiap lebaran dirinya memang merayakan lebaran hari H di rumah sang istri.

BACA JUGA: Seorang Anggota Polda Riau Positif Terjangkiti COVID-19, nih Riwayat Perjalanannya

Kemudian, pada hari kedua idulfitri, dia bersama keluarganya mudik ke Klaten.

Karena itu, Fachrudin yang juga penggawa Timnas Indonesia itu berharap pandemi ini cepat berlalu.

Dengan begitu, dia bisa mudik ke kampung halamannya dan bertemu dengan orang tuanya.

Selama Ramadan, Fachrudin mengaku terus berdoa agar pandemi ini segera berlalu.

BACA JUGA: Begal Sadis Beraksi, Pengendara Tewas Bersimbah Darah Dihujani 11 Tusukan

"Doan dan harapan saya, semoga saya Lebaran nanti bisa mudik ke Klaten. Orang tua saya di sana. Dan biasanya Lebaran kedua saya dan istri ke Klaten," terangnya. (dkk/jpnn)


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler