Dokter Susan Ungkap Tren Terkini Perawatan Gigi Para Artis

Rabu, 23 Agustus 2023 – 19:15 WIB
Klinik Dentalnya Jadi Langganan Para Artis, Dokter Gigi Susan Bocorkan Hal Ini. Foto: Jakarta Dental Aesthetic

jpnn.com, JAKARTA - Estetika gigi menjadi salah satu aspek yang memengaruhi keindahan wajah seseorang.

Oleh karena itu, para artis kerap memperbaiki gigi menjadi lebih rapih atau putih untuk menjaga penampilan mereka.

BACA JUGA: Damessa Family Dental Care Hadir di Cikarang, Perawatan Gigi Kini Makin Mudah

Salah satu klinik yang biasa menangani perawatan gigi para artis ialah  Jakarta Dental Aesthetic.

Pemilik Jakarta Dental Aesthetic drg. Susan mengungkapkan beberapa perawatan gigi yang menjadi tren di kalangan para artis belakangan ini.

BACA JUGA: SATU Dental Siapkan Solusi Atasi Masalah Gigi dan Mulut, Harga Terjangkau 

"Kebanyakan kalau artis perawatan veneer gigi, ada juga perawatan bleaching atau SPA gigi," kata Susan kepada awak media.

Susan mengaku sudah merintis karier sebagai dokter gigi sejak 2010. Dia memulai kariernya membangun klinik dental bersama dua temannya.

BACA JUGA: Ivan Gunawan Habiskan Ratusan Juta untuk Perawatan Gigi

Setelah berhasil mengumpulkan pundi rupiah yang cukup, Susan pun perlahan membangun kliniknya sendiri.

Sejauh ini, Susan mengaku sudah menangani perawatan gigi banyak artis papan atas, seperti Sule hingga Rina Nose.

"Artis yang berdatangan seperti Kang Sule, Rina Nose, Mpok Alpa,Teh Shanty, Barbie Kumalasari, Soraya Rasyid, Aiman Ricky dan lain-lain," ujarnya.

Susan bersyukur mendapatkan kepercayaan dari sederet artis Tanah Air untuk menangani gigi agar tampak semakin estetik.

Meski sudah terkenal di deretan para artis, Susan menegaskan biaya yang dibanderol untuk para artis sama dengan pasien lain.

"Semua artis biayanya tidak terlalu besar, semua sama harganya. Di tempat aku juga kadang suka ada promo diskon gitu," ucap Susan. (mcr31/jpnn)


Redaktur : Djainab Natalia Saroh
Reporter : Romaida Uswatun Hasanah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler