Dortmund Juara Paro Musim

Selasa, 07 Desember 2010 – 22:17 WIB
BERLIN - Langkah Borussia Dortmund tak terhenti di Bundesliga JermanMereka terus mengeruk tiga poin dan memperkukuh posisinya pada puncak klasemen sementara di pekan ke-15

BACA JUGA: Laga Keras, Tim Garuda Tekuk Thailand 2-1

Mereka juga memastikan diri sebagai juara paro musim.

Itu menyusul kemenangan 2-0 (1-0) atas Nuremberg, kemarin dini hari (7/12)
Itu kemenangan keenam beruntun di Bundesliga yang membuat tim besutan Jurge Klopp itu makin menjauhi pesaing-pesaingnya

BACA JUGA: Liestiadi Yakin Pemain Tetap Latihan

Mereka sudah mengemas 40 poin.

Dortmund unggul sepuluh angka atas pesaing terdekatnya Mainz yang baru mengemas 30 poin
Dengan tersisa dua pertandingan pada paro musim pertama, maka dipastikan Die Schwarzgelben, julukan Dortmund, menjadi juara paro musim.

Bukan hanya itu, berbekal kecemerlangan itu, Dortmund memecahkan rekor pengoleksi angka terbanyak dalam 15 laga awal Bundesliga

BACA JUGA: Surat Sanksi Resmi Digodok Komdis PSSI

Mereka melampaui torehan rekor yang sebelumnya dipegang Bayern Munchen yang mencatat 38 poin dalam 15 laga awal pada 2005-2006.

Bagi Dortmund, bukan kali pertama mereka memuncaki klasemen di paro musimMereka pernah dua kali merasakannya pada 1994-1995 dan 1995-1996Nah, ketika juara paro musim, mereka juga selalu bablas sebagai juara Bundesliga.

"Sejujurnya saya bisa melihat klasemen, tapi sekarang ini baru sukses awalYang harus kami lakukan adalah tetap menjaga agar performa ini tidak melorot," ujar Juergen Klopp, pelatih Dortmund, seperti dilansir Associated Press.

Bukan hanya rekor koleksi poin saja yang dicatat Dortmund, mereka juga mencatatkan diri sebagai tim yang selalu menang dalam sembilan laga tandang beruntun musim ini"Saya kaget ternyata belum ada tim yang bisa menang beruntun sembilan kali di tandang," papar Klopp.

Tidak gampang bagi Dortmund meraih kemenangan kesembilannya di laga kandang secara beruntunApalagi mereka bermain dalam kondisi cuaca kurang bersahabatSalju turun di sekitar Stadion Frankenstadion, kandang Nuremberg.

Namun, Dortmund tetap lebih dahulu mengambil inisiatif seranganBek Mats Hummels membukan kemenangan Dortmund pada menit ke-23Kemudian, striker Robert Lewandowski memastikan kemenangan mereka di menit ke-88.

Melihat perkembangan di klasemen, pesaing serius Dortmund musim ini dalam perburuan gelar adalah Bayer LeverkusenMeski tertinggal 11 poin, tapi performa mereka cukup konsistenPada pekan ke-15, mereka menang atas FC Koln 3-2.

Sedangkan, juara bertahan Bayern Munchen sudah melempar handukMereka sudah tertinggal 17 poin di belakang DortmundSulit bagi mereka untuk mengejar ketertinggalan"Saya pikir peluang kami sudah habis," ujar Louis van Gaal, pelatih Bayern(ham/ito/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Barca Kuasai Podium Ballon dOr


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler