DPR Pangkas Anggaran Pembangunan Kantor DPD

Selasa, 27 Maret 2012 – 18:34 WIB

JAKARTA - Wakil Ketua Badan Anggaran (Banggar) DPR, Tamsil Linrung mengatakan anggaran pembangunan kantor Dewan Perwakilan Daerah (DPD) di 33 provinsi yang diajukan ke DPR, termasuk salah satu yang dipangkas.

“Iya (dipangkas), jadi ada surat dari Komisi XI dan Komisi III DPR RI yang menyampaikan keberatan atas pembangunan itu,” kata Tamsil Linrung, saat dihubungi wartawan, Selasa, (27/3).

Selain memangkas anggaran yang diajukan DPD, menurut Tamsil, juga dilakukan pemotongan anggaran di sejumlah kementerian dan badan yang ada di pemerintahan.

Khusus terhadap pembangunan kantor DPD di semua provinsi, menurut politisi PKS itu, DPR sudah menyampaikan moratorium pembangunan gedung DPD dan DPR.

"Namun, saya tidak tahu, mengapa usulan tersebut kembali masuk dalam APBNP 2012. Kita pernah menyampaikan moratorium terhadap pembangunan gedung DPD itu juga terhadap gedung DPR RI,” ungkap Tamsil.

Tamsil menjelaskan bahwa anggaran yang disetujui Banggar saat ini hanya bagi kegiatan penting DPD, DPR, serta lembaga negara lainnya. (fas/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Penggugat Minta MK Coret Pasangan AYO


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler