DPR Sambangi Lapas di Bumi Nyiur Melambai, Hasilnya?

Sabtu, 07 Mei 2016 – 22:59 WIB
ILUSTRASI. FOTO: Pixabay.com

jpnn.com - MANADO – Komisi III DPR RI menyambangi Lapas Kelas IIA Tuminting, Manado, Sulawesi Utara. Kedatangan legislator itu, dalam rangka reses di Bumi Nyiur Melambai.

Dari hasil kunjungan hari pertama, rombongan Komisi III yang dipimpin Wakil Ketua Trimedya Panjaitan mendapati Lapas Manado dalam keadaan baik.

BACA JUGA: Jubir Polri: Itu Sudah Keterlaluan!

“Over capacity juga terjadi di sini, tapi saya lihat penanganannya di sini sangat baik,” terang politkus PDI Perjuangan itu seperti dilansir Manado Post (JPNN Group) kemarin.

Setelah mengakhiri kunjungan di lapas, rombongan menyambangi Kanwil Kemenkum HAM Sulut. Di sana, Komisi Hukum itu menggelar rapat dengar pendapat. Hasilnya, setelah lama diperjuangkan, wacana kenaikan status Lapas kelas IIA Manado menjadi kelas IA segera terwujud.

BACA JUGA: Ajak Kader Aktif Jadikan PDIP Sebagai Rumah Nasionalis

Hal tersebut setelah jajaran Kanwil Kemenkum HAM Sulut, dipimpin Kakanwil Sudirman Hury berhasil meyakinkan Komisi III DPR RI mendukung usulan yang telah sejak lama diajukan.

“Lapas kita sudah over capacity, jadi sangat membutuhkan sarana dan prasarana penunjang yang lebih dari saat ini,” ujar Hury.

BACA JUGA: Pelajar Putri NU Kecam Pemerkosa dan Pembunuh Yuyun

Pihaknya telah melakukan komunikasi dengan Gubernur Sulut untuk menyediakan lahan yang akan dijadikan tempat pembangunan lapas tersebut. “Gubernur telah menyediakan lahan di daerah Pineleng,” terang Kakanwil.

Terkait hal itu, Panjaitan menyatakan telah menerima saran dan masukan tersebut. “Yang pasti kami mendukung penuh usulan tersebut,” tuturnya.

Keputusan tersebut, menurut Trimedya, diambil setelah mendengar pemaparan dari kakanwil bersama jajaran yang berhasil meyakinkan rombongan Komisi III yang melakukan reses.

“Hasilnya baik. Dari situ kita melihat Kemenkum HAM Sulut bekerja dengan baik,” ujarnya.(JPG/fri/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Inisiator Nusantara Mengaji Ziarah ke Makam Ulama Ternama


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler