Dramatis, Rusia Pulangkan Spanyol dari Piala Dunia 2018

Senin, 02 Juli 2018 – 01:10 WIB
Rusia mencetak sejarah dengan lolos ke perempat final Piala Dunia 2018 usai menyingkirkan Spanyol. FOTO: YURI CORTEZ/AFP

jpnn.com, MOSKOW - Rusia berhasil melaju ke perempat final Piala Dunia 2018 usai menumbangkan Spanyol pada babak 16 besar.

Igor Akinfeev dan kawan-kawan menggulung Spanyol lewat adu penalti dengan agregar 5-4 di Luzhniki, Minggu (1/7) malam WIB.

BACA JUGA: Lionel Messi Diam, Cristiano Ronaldo Lebih Tegar

Empat penendang penalti Rusia yakni Fedor Smolov, Sergey Ignashevich, Aleksandr Golovin, dan Denis Cheryshev sukses menunaikan tugasnya.

Sementara itu, dua penendang Spanyol yakni Koke dan Iago Aspas gagal menjalankan tugasnya dengan baik.

BACA JUGA: Kata Cristiano Ronaldo Usai Portugal Disingkirkan Uruguay

Bagi Spanyol, kekalahan lewat adu penalti di Piala Dunia kali ini mengindikasikan bahwa mereka memang trauma dalam adu tos-tosan di ajang ini.

Seperti diketahui, dari tiga adu penalti sebelumnya di Piala Dunia, Spanyol dua kali gagal dan hanya sukses sekali.

BACA JUGA: Giliran Putin Banggakan Kekuatan Rudalnya

Spanyol sendiri memimpin 1-0 berkat gol bunuh diri defender gaek Rusia Sergey Ignashevich.

Dia menjadi pemain tertua dalam sejarah Piala Dunia yang mencetak gol bunuh diri. Ignashevich sendiri saat ini berusia 38 tahun 352 hari.

Rusia berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 pada menit 41 lewat penalti Artem Dzyuba.

Penalti diberikan wasit Bjorn Kuipers setelah Gerard Pique handball di area terlarang.

Skor 1-1 bertahan hingga waktu normal berakhir. Dalam perpanjangan waktu, Spanyol terus menekan pada 2 x 15 menit pertama dan kedua.

Namun, pertahanan Rusia benar-benar disiplin. Selain itu, Akinfeev juga tampil gemilang dengan melakukan sejumlah penyelamatan gemilang.

Pada babak perpanjangan waktu, untuk pertama kalinya di Piala Dunia ada pergantian pemain keempat.

Memang, aturan FIFA memperbolehkan mulai fase knock-out boleh memasukkan pergantian keempat dengan syarat laga berlanjut hingga perpanjangan waktu.

Artinya, pergantian pemain keempat hanya boleh dilakukan di babak perpanjangan waktu. Ini merupakan aturan baru di Piala Dunia 2018.

Namun, babak perpanjangan waktu pun tak tercipta gol. Laga harus diakhiri dengan adu penalti untuk menentukan siapa yang lolos ke perempat final.

Dan, Rusia yang tampil gemilang di babak adu penalti. (epr/jpc/jpnn)

 

Spanyol 1-1 Rusia

(Sergey Ignashevich 12-og - Artem Dzyuba 41-p)

Rusia Menang Adu Penalti 4-3

 

Adu Penalti

Spanyol

Andres Iniesta - Gol

Gerard Pique - Gol

Koke - Gagal

Sergio Ramos - Gol

Iago Aspas - Gagal

 

Rusia

Fedor Smolov - Gol

Sergey Ignashevich - Gol

Aleksandr Golovin - Gol

Denis Cheryshev - Gol

 

SUSUNAN PEMAIN

Spanyol (4-2-3-1): 1-De Gea, 3-Pique, 4-Nacho (2-Dani Carvajal 70), 15-Sergio Ramos, 18-Jordi Alba, 5-Busquets, 8-Koke, 20-Marco Asensio (9-Rodrigo 104), 21-David Silva (6-Andres Iniesta 67), 22-Isco, 19-Diego Costa (17-Iago Aspas 80)

Pelatih: Fernando Hierro

 

Rusia (4-2-3-1): 1-Igor Akinfeev, 2-Mario Fernandes, 3-Ilya Kutepov, 4-Sergey Ignashevich, 13-Fedor Kudryashov, 18-Yuriy Zhirkov (14-Vladimir Granat 46), 7-Daler Kuzyaev (21-Aleksandr Erokhin 97), 11-Roman Zobnin, 17-Aleksandr Golovin, 19-Aleksandr Samedov (6-Denis Cheryshev 61), 22-Artem Dzyuba (10-Fedor Smolov 65)

Pelatih: Stanislav Cherchesov

BACA ARTIKEL LAINNYA... Al Ghazali Dukung Prancis Kalahkan Argentina


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler