Driver Ojol yang Sempat Kesakitan itu Meninggal Dunia, Ternyata PDP Corona

Minggu, 29 Maret 2020 – 12:10 WIB
Driver ojol saat kesakitan dan diangkut petugas puskesmas dari warung untuk mendapat perawatan. Foto: Pojokpitu

jpnn.com, NGAWI - Driver ojol Nurandi yang sempat merintih kesakitan di warung di pinggir jalan raya meninggal dunia setelah sempat mendapat perawatan di rumah sakit.

Pihak RSUD dr Soeroto Ngawi, Jatim memastikan driver ojol yang baru datang dari Bogor itu berstatus Pasien Dalam Pengawasan (PDP). Pasien tersebut merupakan rujukan dari Puskesmas Desa Banjarbanggi Kecamatan Pitu.

BACA JUGA: Driver Ojol Merintih Sakit di Warung, Tak Ada Warga yang Berani Membawa ke RS

Direktur RSUD dr Soeroto Ngawi, Agus Priyambodo mengatakan pria usia 48 tahun tersebut mengalami pneumonia.

"Kami belum dapat melakukan konfirmasi lanjutan karena yang bersangkutan Nurandi sudah meninggal dunia. Selain itu hingga saat belum ada keluarga yang datang ke rumah sakit," kata dr Agus.

BACA JUGA: 5 Berita Terpopuler: Corona Menggila, Etnis Tionghoa Di-bully, Selamatkan 270 Juta Rakyat

Saat ini jenazah pasien PDP corona tersebut masih berada di ruang pemulasaran jenazah RSUD dr Soeroto.

Sebagai antisipasi, pihak rumah telah melakukan proses sterilisasi dengan penyemprotan desinfektan di sekitar lokasi kamar jenazah. (pul/pojokpitu/jpnn)

BACA JUGA: Ganjar Pranowo: Tidak Usah Pulang Kampung!

 


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler