jpnn.com, JAKARTA - Masuk musim penghujan saatnya kita menjaga imunitas dengan lebih banyak memilih aktivitas dalam ruangan, ditemani sederet tayangan seru yang bisa dinikmati melalui berbagai aplikasi.
Vision+ menyapa dengan berbagai tayangan menarik selama Desember. Misalnya, dari channel tvN Movies ada film Korea yang siap menghibur, 'Miss Granny' dan 'Perfect Proposal'.
BACA JUGA: Mensos Juliari & Edhy Prabowo Pernah Hadir di Podcast, Deddy Corbuzier: Mungkin Gue yang Goblok
Miss Granny menceritakan tentang seorang nenek 70 tahun yang secara ajaib menemukan dirinya dalam tubuh yang berusia 20 tahun dan menghadapi masalah-masalah unik dan menghibur.
Masih di channel tvN Movies, ada film Perfect Proposal, dibintangi aktor tampan Yoo Yeon Seok yang membujuk seorang wanita untuk menjadi ibu tirinya, demi menguasai harta warisan dari sang ayah.
BACA JUGA: Kangen Rain dan Song Hye Kyo? Yuk, Nostalgia Nonton Drakor Full House
Di balik rencana jahat tersebut, unsur kebaperan antara kedua tokoh utama pun menarik untuk disaksikan.
Vision+ juga menyajikan film horor yang sempat hangat diperbincangkan, yakni IT.
BACA JUGA: KPK Jerat Mensos Juliari, Melanie Subono Omong Begini
Ditayangkan di Warner TV, film yang menceritakan tentang sosok badut pembunuh bernama Pennywise yang muncul dari saluran pembuangan.
Teror yang dibuat oleh sang badut dijamin memicu adrenalin siapa saja yang menonton.
“Vision+ yang berkomitmen untuk menyebarkan Happiness, Anytime, Anywhere akan selalu siap untuk memberikan hiburan yang beragam dan up to date dari para penggunanya setiap saat,” ujar Director of OTT Product Marketing & Programming MVN Clarissa Tanoesoedibjo dalam keterangannya, Senin (7/12).
Nah, untuk dapat menikmati konten-konten menarik tersebut, pengguna Vision+ dapat menyaksikannya dengan berlangganan Vision+ Premium yang harganya cukup terjangkau.
Pengguna juga bisa menikmati tayangan gratis di Vision+ mulai dari live streaming TV lokal, film, serial TV dan original content dari Vision+ yang sayang untuk dilewatkan.(gir/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi:
Redaktur & Reporter : Ken Girsang