Dua Hasil Imbang, Afsel Berbangga

Sabtu, 12 Juni 2010 – 04:27 WIB
SEMANGAT - Presiden FIFA Sepp Blatter bersama Presiden Afsel Jacob Zuma, memberikan sambutan penuh semangat di hadapan puluhan ribu pengunjung di stadion, sesaat sebelum laga perdana PD 2010 antara Afsel versus Meksiko, di Stadion Soccer City, Johannesburg, Jumat (11/6). Foto: Clive Rose/Getty Images/FIFA.com.
RESMI sudah perhelatan pembuka Piala Dunia (PD) 2010 di Afrika Selatan (Afsel) digelarMengikuti acara resmi pembukaan yang sengaja dihelat sebentar aja, sekitar 30-an menit di Soccer City, Johannesburg, pertandingan pembuka pun segera berlangsung antara tuan rumah Afsel melawan tim asal benua Amerika, Meksiko

BACA JUGA: Diwarnai Kartu Merah Perdana

Hasil imbang diraih dengan skor 1-1
Sementara di pertandingan kedua, yang berlangsung sekitar dua jam kemudian antara Uruguay dan Prancis, hasilnya juga kurang lebih sama yaitu imbang tanpa gol.

Secara umum, kendati belum ada tim yang meraih nilai penuh dengan kemenangan, namun gelaran hari pertama PD 2010 ini bisa dibilang sudah cukup lengkap secara statistik

BACA JUGA: Mokoena: Ini Awal yang Baik

Sudah ada pencetak gol perdana, yakni Siphiwe Tshabalala dari Afsel, sudah bertebaran sejumlah kartu kuning, bahkan sudah ada pula kartu merah perdana yang diperoleh oleh Nicolas Lodeiro dari Uruguay (di game kedua)
Berikutnya tentu saja, sudah terpilih juga masing-masing Man of The Match di tiap pertandingan.

Bagi pemerintah Afsel sendiri, sebagai pihak berwenang dalam penyelenggaraan even akbar yang baru kali pertama digelar di Benua Hitam itu, pelaksanaan pembukaan berikut pertandingan awal ajang ini dipandang berlangsung sukses

BACA JUGA: Gol Marquez, Meksiko Samakan Kedudukan 1-1

Mereka pun merasa berbangga hati dengan hasil yang telah dicapai sejauh iniSebuah ucapan selamat pun secara resmi mereka sampaikan.

"Pemerintah mengucapkan selamat kepada seluruh masyarakat Afrika Selatan dan semua tamu dari dunia internasional, atas acara yang tertata dengan baik dan profesional, di mana kita semua hadir saat ini demi merayakan momen historis ini," ungkap juru bicara pemerintah Afsel, Themba Maseko, sebagaimana dikutip Sport24"Kami berharap ini akan terus berlangsung di sepanjang turnamen (PD 2010) ini dan seterusnya," ungkapnya lagi.

:TERKAIT "Pemerintah Afsel mengucapkan terima kasih dan penghargaan luar biasa kepada semua yang telah mendukung kami dalam perjalanan menuju keberadaan sebagai tuan rumah Piala Dunia FIFA perdana di tanah Afrika ini," lanjut Maseko"Secara khusus, kami juga berterima kasih atas dukungan tak terkira yang diberikan negara-negara Afrika lainnyaSedari awal, mereka semua tak pernah meragukan kemampuan kami dalam menyelenggarakan even ini," tuturnya lagi.

Sementara itu, atas hasil yang didapat oleh Bafana Bafana - julukan timnas Afsel - sendiri, banyak orang terutama dari kalangan warga setempat yang hadir sebagai pendukung setia, memandangnya sebagai capaian maksimal yang bisa diperoleh saat iniPesta sekaligus kompetisi baru dimulai, dan mereka berkeyakinan bahwa Afsel akan mampu berbuat lebih banyak di pertandingan berikutnya.

Yang menarik adalah, sang pencetak gol perdana PD kali ini yang sekaligus adalah pemain andalan Bafana Bafana, Siphiwe Tshabalala, kini pun bakal senantiasa dikenang namanya oleh warga sebagai salah seorang pahlawan negeri ituGol yang dicetaknya, kendati akhirnya tak berbuah kemenangan bagi Afsel, dipandang telah menunjukkan kekuatan potensial dari tim yang identik dengan warna kostum kuning-hijau tersebutApalagi, karena Tshabalala sendiri kemudian terpilih sebagai Man of The Match pertama di even PD kali ini.

"Gol itu adalah sebuah gol yang luar biasa, dan saya merasa senang berada pada posisi yang tepat untuk mencetaknya," ungkap Tshabalala kepada Goal.com, mengomentari gol penting yang dicetaknya, seperti dikutip Nationalpost.com"Saya tak harus berpikir, peluang itu datang dan saya mengambilnyaSaya bahagia atas gol itu, dan (kini) saya ingin mencetak gol lebih banyak lagi," lanjutnya.

Akan halnya untuk gelaran pertandingan perdana itu sendiri, sejumlah besar orang - tidak saja dari Afsel namun juga di berbagai penjuru dunia - merasa puas dan bersemangatSedikit berbeda memang dengan pertandingan kedua, di mana sejumlah orang merasakan atmosfirnya agak membosankan karena berakhir tanpa gol, meski sebenarnya berlangsung ketat karena sama-sama ngototnya kedua timUruguay dan Prancis yang tampil di pertandingan itu, dipandang belum cukup maksimal mempertontonkan aksinya.

Apapun itu, kedua pertandingan barulah merupakan bagian dari pembukaan PD 2010 iniMasih akan ada banyak aksi, banyak drama dan ketegangan, termasuk mungkin banyak hasil luar biasa lainnya lagiSore hingga tengah malam nanti saja misalnya, telah menanti jadwal tiga pertandingan lainnya, yang dipastikan akan seru dan tak kalah menarikMasing-masing yaitu pertandingan Korsel kontra Yunani pada pukul 18.30 WIB, Argentina versus Nigeria pukul 21.00 WIB, serta Inggris lawan Amerika Serikat pada Minggu dinihari pukul 01.30 WIBYa, ketegangan dan serunya Piala Dunia ini, baru saja memasuki tahap awalnya(ito/jpnn)

Data-Fakta Hari Pertama PD 2010

Hasil pertandingan pertama:
1-1 (Afsel v Meksiko)
Pencetak gol perdana:
Siphiwe Tshabalala, Afsel (menit ke-55 game pertama)
Kartu kuning perdana:
Efrain Juarez (menit ke-18 game pertama)
Kartu merah perdana:
Nicolas Lodeiro, Uruguay (menit ke-81 game kedua)
Peraih kartu kuning:
Kagisho Dikgacoi, Tsepo Masilela (Afsel), Gerardo Torrado, Efrain Juarez (Meksiko), Mauricio Victorino, Nicolas Lodeiro, Diego Lugano (Uruguay), Jeremy Toulalan, Franck Ribery, Patrice Evra (Prancis)
Daftar pencetak gol:
Siphiwe Tshabalala (1), Rafael Marquez (1)
Pemain terbaik:
Siphiwe Tshabalala (Afsel), Diego Forlan (Uruguay)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tshabalala Pecah Kebuntuan, Afsel Unggul 1-0


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler