Dua Kelompok Pemuda Perang Petasan di Jakarta Pusat

Kamis, 13 Mei 2021 – 20:41 WIB
Dua kelompok pemuda perang petasan di Jalan KH Hasyim Ashari, Kelurahan Petojo Utara, Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat, terlibat perang petasan, Kamis (13/5) pagi. Foto ilustrasi: Mesya/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Sekelompok pemuda di Jalan KH Hasyim Ashari, Kelurahan Petojo Utara, Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat, terlibat perang petasan, Kamis (13/5) pagi.

Video aksi tawuran itu sempat viral di media sosial Instagram. Video viral itu diunggah lewat akun @infojkt24 di Instagram.

BACA JUGA: Malam Takbiran Diwarnai Perang Petasan di Jakarta Timur

Dede, 33, seorang saksi mata di sekitar lokasi kejadian mengatakan insiden tersebut terjadi sekira pukul 08.30 WIB.

"Iya benar ada tawuran, tetapi kejadiannya pagi tadi jam setengah sembilan," kata Dede kepada awak media.

BACA JUGA: Waspada Saat Melintas di Jembatan Ini, Adi Bersimbah Darah Ditebas OTK Pakai Parang, Ngeri

Dede menyebut, tawuran itu tidak menggunakan senjata tajam tetapi hanya saling melempar petasan saja antar dua kubu

"Perang pakai petasan saja. Saya lihat pakai petasan saja tidak ada yang bawa senjata tajam," kata Dede.

BACA JUGA: Perampok Alfamart Ini Akhirnya Tertangkap, Identitas Rekannya Terungkap, Siap-Siap Saja

BACA JUGA: Enam Orang Tinggal Satu Atap, Ya Ampun, Semua Doyan Berbuat Dosa, Lihat

Sejauh ini belum ada keterangan resmi dari polisi terkait aksi tawuran tersebut.(cr3/jpnn)


Redaktur & Reporter : Fransiskus Adryanto Pratama

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler