Dua Pekan Untuk Tevez

Jumat, 24 Februari 2012 – 11:22 WIB
LONDON - Sikap gentle Carlos Tevez meminta maaf kepada klubnya Manchester City membuat peluangnya masuk tim kembali terbuka. Meski sempat meninggalkan The Citizens, selama tiga bulan tanpa pamit dan menggugat City ke pengadilan, namun pintu maaf terbuka lebar untuk Tevez.

Seperti diberitakan AP, Pelatih City Roberto Mancini memberikan respon positif terhadap permintaan maaf mantan pemain Manchester United itu. " Saya sangat bergembira untuk apa yang diucapkan Tevez. Dalam waktu dekat ini, saya akan berbicara dengannya," kata Mancini usai City menaklukkan Porto dengan skor 4-0 di kancah Europa League kemarin (23/2).

Sikap mengalah Tevez itu rupanya berhasil mengetuk nurani Mancini. Buktinya tanpa berat hati, Mancini memaafkan semua sikap bengal Tevez. Ya, penyerang berjuluk Apache itu sempat menghilang tanpa pamit pada klub selama tiga bulan dan menggugat City gara-gara memotong gajinya.

"Secara pribadi saya meminta permintaan maafnya. Dengan hubungan yang kembali membaik ini, ada peluang bagi Tevez kembali ke tim," ucap Mancini. Namun peluang Tevez masuk dalam jajaran inti City sepertinya akan sulit.

Lihat saja kontribusi para bomber City yang sejauh ini memang cukup garang. Sergio Aguero telah menorehkan 20 gol untuk City di semua kompetisi yang diikuti. Lalu Mario Balotelli juga mulai stabil performanya. Super Mario setidaknya sudah mengemas 12 gol bagi City.

Namun Mancini sepertinya punya pertimbangan matang soal posisi Tevez di City. Apalagi kini City tengah mengejar gelar juara Premier League untuk setelah terakhir merasakannya tahun 1968 lalu. Tevez mungkin opsi pemain yang diharapkan mantan pemain Sampdoria dan Inter Milan untuk melapis Aguero dan Balotelli.

"Sergio adalah striker yang bagus. Dia sosok penting dalam setiap pertandingan dan bagi City musim ini. Konsistensi seperti itulah yang dibutuhkan tim ini," ujar Mancini.

Mancini berharap setelah meminta maaf dan bersikap baik, Tevez bisa secepatnya berlatih bersama tim. "Saya kira dia butuh adaptasi lagi dalam tim ini dua sampai tiga pekan ke depan. Namun kalau kondisinya memungkinkan, dalam dua pekan saja saya kira dia bisa turun di lapangan dan bermain lagi," ucap pelatih yang mengantar City juara Piala FA tahun lalu itu. (dra)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Tanpa Andik, Wajib Maksimal

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler