Dua Polwan Diseruduk Mobil

Rabu, 07 September 2011 – 14:54 WIB

BALIKPAPAN - Dua anggota polisi wanita  (Polwan) yang sehari-hari bertugas di Direktorat Sabhara Polda Kaltim mengalami kecelakaanSepeda motor yang dikendarai mereka diseruduk mobil Daihatsu Xenia, pada Selasa (6/9) pagi sekitar pukul 09.30 Wita.

Insiden tersebut terjadi persis di jalanan turunan tajam kawasan Jl

BACA JUGA: Anak Dipaksa Bercumbu, Ibu Yang Lapor Polisi

Langkat Kompleks Pertamina dekat persimpangan Jl
Minyak.  Akibatnya, Bripda Ika Putri Novita (21) dan Bripda Yudha Widyaningsih (22) masing-masing mengendarai motor mengalami luka-luka.

Kanit Lakalantas Polresta Balikpapan, Ipda Agus Supeno menyebutkan, mobil Xenia berwarna abu-abu tua bernopol KT 1485 KJ tersebut dikemudikan seorang diri oleh Herman (30) warga Pandansari, Balikpapan Barat

BACA JUGA: Butuh Uang, Nekat Curi Motor Teman



“Pelaku beserta mobilnya sudah kami amankan
Dia masih dimintai keterangan terkait penyebabnya

BACA JUGA: Khilaf Berulang Kali, Anak Kandung Hamil

Sementara korban masih jalani perawatan di RS Bhayangkara Polda KaltimAnggota selain meminta keterangan saksi di lapangan juga memeriksa di lokasi kejadian,” jawab Agus.

Informasi yang dihimpun di lokasi kejadian, saat itu kedua polwan tersebut akan pulang ke mes Polwan di kawasan Karang Anyar, sedangkan  satu pengendara motor lain dari arah Gunung Dubbs menuju ke arah Jl  Minyak.  Kemudian Herman juga dari arah yang sama di belakang sepeda motor korban

Nah, saat di posisi jalanan menurun tajam itulah, mobil Herman tak bisa dikendalikan hingga menabrak tiga motor di depannya secara beruntun

Kemungkinan, si sopir memang mengetahui jika yang ditabraknya adalah polwan karena keduanya mengenakan baju training bertuliskan Polda KaltimNyali sopir pun menciut, karena ternyata dirinya tak punya SIMBukannya bertanggung jawab, Herman malah tancap gas berusaha kabur. 

Sejumlah warga dan pengendara yang berada di lokasi kejadian, langsung memburu HermanSebagian mengejar sopir tak bertanggung jawab ituKurang lebih 500 meter dari lokasi tabrakan, Herman berhasil dihentikan

Menurut saksi mata di lokasi kejadian mobil datang dari arah Prapatan sudah terlihat laju kencang seperti terburu-buru“Ada tiga motor berada tepat di depannya, mobil tak berhenti dan terus menabrak motor-motor lainnya,” tutur Izal saksi tak jauh dari lokasi kejadian.

“Keterangan sementara, pelaku itu membawa mobil yang ia sewa dari keluarganya dari Prapatan dan akan menjemput istrinya di PandansariKami masih dalami pemeriksaan untuk mengetahui secara jelas penyebabnyaPelaku juga tak memiliki SIM,”  tukas Kanitlaka.

Selain menyebabkan korban luka-luka, akibat kecelakaan tersebut juga menyebabkan dua motor korban jenis Honda Vario rusak parahBegitu juga dengan mobil pelaku yang mengalami ringsek bagian depan(bai/awa/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kabel Listrik Dijarah, Kampung Gelap Gulita


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler