Duarrr... Ismail Terbakar

Rabu, 01 Juni 2016 – 18:31 WIB
Tabung gas elpiji kemasan 3 kilogram. Foto/ilustrasi: dokumen JPNN.Com

jpnn.com - JAKARTA - Ledakan tabung gas elpiji terjadi di salah satu rumah di Jalan YY RT 04/RW09, Kelurahan Sukabumi Utara, Kecamatan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Rabu (1/6). Akibatnya sang empunya rumah, Ismail bin Djeanih (55) mengalami luka bakar di sekujur tubuhnya.

Kasubag Humas Jakarta Barat Kompol Herru Julianto mengatakan, ‎insiden itu bermula ketika anak korban, Mahdayanti (28) tengah memasak. Namun, tiba-tiba saja tabung gas mengeluarkan bunyi seperti bocor.

BACA JUGA: Ahok Pertimbangkan Lawan Putusan PTUN

Ismail lantas membawa tabung gas yang bocor ke tempat mencuci piring. “Ketika ditaruh di tempat cuci, langsung keluar api dari tabung gas," ujar Herru  dia saat dikonfirmasi di Jakarta.

Ledakan keras pun terjadi. Korban saat itu langsung terlempar.

BACA JUGA: Komisioner Ombudsman: Ahok Pertontonkan Arogansi Secara Terbuka

Suara ledakan juga mengejutkan warga. "Saat itu warga langsung berkumpul dan memadamkan api dengan Apar," tuturnya.

Herru menjelaskan, saat ini korban berada di Rumah Sakit Siloam, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, guna mendapatkan perawatan intensif. Menurut Herru, korban mengalami luka bakar 70 persen.

BACA JUGA: Diduga Gara-gara Ini Mahasiswa UI Bunuh Diri di Kos

‎"Korban mengalami luka bakar pada kedua kaki dan kedua tangan dan pipi kiri. Tapi korban masih sadar," tandas dia.(mg4/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mahasiswa UI Bunuh Diri atau Dibunuh? Simak Nih Fakta-faktanya...


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler